Categories: BERITA UTAMA

Tulang Tengkorak Hancur, Suami Istri Pembunuh Bos Laundry Terancam Seumur Hidup

Usai melakukan aksinya, pasangan suami istri itu melarikan diri dari lokasi kejadian dengan membawa sejumlah barang milik korban, diantaranya satu unit mobil Daihatsu Ayla merah, satu unit HP iPhone 15 warna hitam, satu unit tablet Hanzong, dan satu unit laptop Lenovo. Dan untuk untuk menghilangkan jejak, AS membuang HP korban di Jalan Raya Kelapa Dua, Entrop kemudian memarkirkan mobil korban di halaman masjid di Bucen II Entrop.

Hanya saja, upaya pelarian keduanya terhenti pada Jumat (4/7). Polisi yang sudah mengendus rencana kabur ini langsung memperketat pintu-pintu baik pelabuhan maupun bandara. Dan hasilnya AS dan ST akhirnya “dipegang” opsnal gabungan Polresta Jayapura Kota. Ketika itu keduanya hendak kabur ke luar kota melalui jalur laut.

Hasil penyelidikan mengungkap bahwa motif pembunuhan dilatarbelakangi rasa kesal dan sakit hati AS terhadap korban yang disebut tidak melayani permintaan pinjaman uang. “Kekesalan itu memuncak hingga AS merencanakan pembunuhan dengan melibatkan istrinya,” ujar Kapolresta.

Modus operandi yang digunakan pelaku terbilang sadis. AS memukul korban secara brutal dengan balok kayu hingga menyebabkan tulang tengkorak bagian belakang korban hancur dan mengalami pendarahan hebat, sebelum akhirnya mengikat tubuh korban dan menyumpal mulutnya dengan lakban. Korban ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa keesokan harinya.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Satu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon PampangSatu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon Pampang

Satu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon Pampang

Dari 139 Kampung dan kelurahan di Kabupaten Jayapura, ternyata masih ada kampung yang berada di…

15 hours ago

Antisipasi Masuknya Super Flu di Pelabuhan dan Bandara

Ketua Tim Kerja Pengawasan Faktor Risiko Kesehatan Orang BKK Jayapura, dr. Danur Widura, menyatakan bahwa…

16 hours ago

Lampu Jembatan Merah Mati Gara-gara Kabel Dicuri

Kondisi ini menurutnya tidak hanya menimbulkan ketidaknyamanan bagi para pengendara, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan…

16 hours ago

Angin Kencang 30 Knot Paksa KM Sinabung “Tertahan” 13 Jam di Pelabuhan Biak

Berdasarkan data Pelni, arus balik melalui KM Sinabung tujuan Jayapura kali ini mencatat penjualan tiket…

17 hours ago

Program MBG 3B, Cegah Stunting Sejak Dalam Kandungan

Karena selain mencukupi gizi anak sekolah, setiap SPPG harus mengalokasikan 10 persen untuk pencegahan stunting…

17 hours ago

Polairud Waropen Evakuasi 9 Korban Boat Terbalik di Perairan Saireri

Insiden ini bermula saat sebuah speed boat rute Kampung Demba menuju Kabupaten Waropen terbalik setelah…

18 hours ago