Categories: METROPOLIS

3 Pelaku dan 20 Bungkus Ganja dan 2 Sajam Diamankan

JAYAPURA-Memasuki hari ke-12 pelaksanaan Operasi Sikat Cartenz II-2025, personel Subsatgas Samapta Satgas Preventif terus menggencarkan kegiatan patroli malam di wilayah hukum Kota Jayapura. Upaya ini bertujuan menekan angka kriminalitas serta peredaran minuman keras (miras) dan narkotika di wilayah ibu kota provinsi Papua tersebut.

Dalam patroli yang berlangsung Sabtu (11/10) malam hingga dini hari, petugas berhasil mengamankan tiga orang pelaku yang kedapatan membawa narkotika jenis ganja dan senjata tajam (sajam) di kawasan Tanah Hitam, Distrik Abepura.

Patroli malam itu dipimpin langsung oleh Kasubsatgas Samapta IPDA La Saharudin Oge bersama personel Subsatgas Samapta. Tim bergerak menyusuri sejumlah titik yang dikenal rawan tindak kriminal, di antaranya belakang Rumah Sakit Bhayangkara, BTN Skyline Kotaraja, Jembatan Merah, dan Tanah Hitam.

Kegiatan dimulai sekitar pukul 21.00 WIT dengan apel kesiapan di pos komando. Setelahnya, personel melakukan patroli dialogis, menyapa masyarakat, sekaligus memberikan imbauan kamtibmas agar bersama menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Dalam kegiatan tersebut, petugas juga melakukan penertiban terhadap warga yang mengonsumsi miras di tempat umum. Miras hasil temuan tersebut kemudian dimusnahkan di lokasi sebagai bentuk penegakan aturan.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Berulang Kali Lakukan Pembunuhan, Dua Anggota KKB Yahukimo Diproses Hukum

Kedua tersangka sebelumnya diamankan pada 2 Januari 2026, setelah diduga terlibat dalam kasus pembunuhan dan…

6 hours ago

Korban Tewas Karena Ditikam

Meski begitu aparat keamanan terlihat masih berjaga-jaga di lokasi guna memastikan situasi benar-benar kondusif. Ketua…

7 hours ago

“Sa Kenapa Kaks?”, Tangan Ditebas Langsung Putus

Menurut saksi, AA alias saat kejadian ia bersama sekitar enam orang rekannya sedang bersantai di…

8 hours ago

Mama-mama Tolak Bantuan Sembako dari Wapres

Menurutnya, bantuan yang diberikan tidak sesuai dengan ekspektasi yang diinginkan para pedagang sehingga bantuan paket…

15 hours ago

Kabupaten Jayapura Konsisten Berproses Menuju Kota Layak Anak

Ia menegaskan, meskipun belum berhasil naik level, Pemerintah Pusat tetap memberikan apresiasi karena Kabupaten Jayapura…

16 hours ago

Polres Biak Numfor Bongkar Mafia BBM Subsidi

Operasi penindakan yang dilakukan oleh Satreskrim melalui Unit Tipidsus ini menyasar beberapa lokasi strategis di…

16 hours ago