Categories: BERITA UTAMA

Dianggap Menghina Uskup, Anggota MRP Papua Pegunungan Dipolisikan

“Komentar Pak Ismail tidak pantas apalagi ia juga seorang tokoh agama dan anggota MRP,” kata Paul. Dijelaskan bahwa Uskup adalah simbol dari Gereja Katholik sedunia karena tidak dipilih oleh umat tapi langsung ditunjuk langsung oleh Roma.

“Menyerang Uskup sama seperti menyerang gereja Katholik. Kami tersinggung pernyataan Ismail Asso. Ia tokoh agama tapi tidak mencerminkan sebagai seorang tokoh, ia tak punya etika dan sopan santun,” bebernya. Paul meminta Ismail Asso diamankan dan dilakukan proses hukum sebab komentar menghina itu sudah tersebar di 20 an grup WA dan sudah diketahui masyarakat akar rumput.

Harusnya sebagai tokoh lebih berhati-hati mengeluarkan statemen. Namun disini Pastor meminta umat Katholik menahan diri dan tidak membalas. “Jika umat mendapat WA itu tanggapi dengan kepala dingin, sebab kalau orang mabuk, kita jangan ikut mabuk tapi tunjukkan orang Katholik itu bukan orang sembarang tapi menjunjung tinggi nilai etika moral, persaudaraan dan toleransi,” ajaknya.

Dugaan Kasus penghinaan terhadap Uskup Keuskupan Jayapua juga membuat tim solidaritas kemanusiaan Kabupaten Jayawijaya geram dan kembali melaporkan masalah itu ke Polres Jayawijaya meskipun telah dilaporkan di Direktorat Reskrimum Polda Papua.

kasus penghinaan yang menimpa Uskup Kesuskupan Jayapura yang dilontarkan oleh Anggota MRP Papua pegunungan ini tersebar di WA Grup yang ada di Kabupaten Jayawijaya , oleh karena itu masa yang tergabung dari Unsur pemuda Muslim, Katolik dan Kristen Protestan mendatangi  Polres Jayawijaya untuk meminta agar dua terduga Pelaku Ismail Asso dan Muin Asso harus ditangkap dalam Waktu 2 x 24 Jam

Page: 1 2 3 4

Juna Cepos

Recent Posts

Satu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon PampangSatu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon Pampang

Satu Staf BPBD Meninggal, Janji Bangun Jalan dengan Nama Simon Pampang

Dari 139 Kampung dan kelurahan di Kabupaten Jayapura, ternyata masih ada kampung yang berada di…

10 hours ago

Antisipasi Masuknya Super Flu di Pelabuhan dan Bandara

Ketua Tim Kerja Pengawasan Faktor Risiko Kesehatan Orang BKK Jayapura, dr. Danur Widura, menyatakan bahwa…

10 hours ago

Lampu Jembatan Merah Mati Gara-gara Kabel Dicuri

Kondisi ini menurutnya tidak hanya menimbulkan ketidaknyamanan bagi para pengendara, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan…

11 hours ago

Angin Kencang 30 Knot Paksa KM Sinabung “Tertahan” 13 Jam di Pelabuhan Biak

Berdasarkan data Pelni, arus balik melalui KM Sinabung tujuan Jayapura kali ini mencatat penjualan tiket…

11 hours ago

Program MBG 3B, Cegah Stunting Sejak Dalam Kandungan

Karena selain mencukupi gizi anak sekolah, setiap SPPG harus mengalokasikan 10 persen untuk pencegahan stunting…

12 hours ago

Polairud Waropen Evakuasi 9 Korban Boat Terbalik di Perairan Saireri

Insiden ini bermula saat sebuah speed boat rute Kampung Demba menuju Kabupaten Waropen terbalik setelah…

12 hours ago