

Wali kota Jayapura Abisari Rollo didampingi istri Ny Nerlince Rollo diberikan setandan pisang oleh masyarakat usai menutup rangkaian Turkam di Kampung Waena, Kamis (25/6). (foto:Takim/Cepos)
JAYAPURA – Masyarakat Kampung Waena Distrik Heram menyambut baik pelaksanaan kegiatan Turun (Turkam) Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo. Selain ruang diskusi yang leluasa, ada juga beberapa layanan publik yang ikut turun langsung ke kampung-kampung.
Pemerintah kampung Waena dalam hal ini panitia penerimaan Turkam walikota meminta kepada Wali Kota, Abisai Roll untuk progres Turkam ini tidak berhenti sampai disini.
Khusus layanan publik seperti kesehatan, Dukcapil, BPJS Kesehatan juga Ketenagakerjaan pasar murah dan layanan lainnya perlu diagendakan kembali.
Masyarakat meminta, setiap tahun atau enam bulan sekali rangkaian layanan publik ini sering-sering diturunkan ke kampung. Menanggapi hal ini, Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo menyampaikan bahwa jika hal ini memudahkan masyarakat untuk mendapatkan informasi atau layanan pasti akan ditindaklanjuti.
“Nanti kita coba jadwalkan lagi, pada intinya saya pasti akan turun kampung-kampung lagi, meskipun tidak tidur 3 hari seperti saat ini, mungkin satu hari full saja atau seperti apa, nanti kita coba rancang kembali,” ujar Abisai Rollo saat menjawab usulan masyarakat Kampung Waena saat Turkam, Kamis (25/6).
“Dengan adanya aspirasi seperti ini, pertanda bahwa Turkam yang kita jalankan ini betul-betul bermanfaat bagi masyarakat dan tepat sasaran,” lanjutnya.
Namun sebelumnya, Abisai Rollo juga sudah mengeluarkan kebijakan untuk petugas Dukcapil turun ke Distrik maupun kelurahan agar bisa melayani masyarakat lebih dekat, khususnya dalam mengurus dokumen kependudukan.
Page: 1 2
Dalam pemaparannya, Kapolres menyampaikan bahwa jumlah kasus yang terjadi dan ditangani oleh Polres Mimika di…
Pembahasan ini diikuti oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala Biro di lingkup…
Rachmansyah menjelaskan bahwa sebelumnya saat puncak arus mudik di pelabuhan Poumako Timika terpantau berjalan aman…
Gubernur Apolo menegaskan, pertama bahwa dalam melaksanakan tugas harus senantiasa meminta petunjuk dari yang Maha…
Kapolres Jayawijaya AKBP Anak Agung Made Satriya Bimantara, S.I,K menyatakan membenarkan adanya aksi saling serang…
Ia mengungkapkan, cuaca ekstrem seperti hujan lebat yang disertai angin kencang serta aktivitas petir yang…