

Satuan Narkoba Polres Merauke menunjukan barang bukti Sopi dan peralatan masak yang diamankan dari penggerebekan tiga Pabrik Sopi, Senin (6/10) (foto:Sulo/Cepos)
MERAUKE– Satuan Narkoba Polres Merauke berhasil mengungkap dan menggrebek 3 pabrik minuman keras lokal (Milo) jenis Sopi di satu lokasi yakni di Pasar Tradisional Mopah Baru Merauke, Minggu (5/10) malam.
Para pelaku memanfaatkan lapak-lapak yang sudah ditinggalkan dan tidak digunakan pemiliknya tersebut untuk memproduksi Miras Sopi dari bahan Fermipan dan gula yang dipermentasi.
Wakapolres Merauke Kompol Nuryanty, mewakili Kapolres Merauke bersama Kasat Narkoba Ipda Daniel Z. Rumpaidus dan Kasie Humas Ipda Andre Msb, menjelaskan, penggerebekan ini dilakukan setelah mendapatkan laporan masyarakat adanya aktivitas pembuatan Sopi yang meresahkan masyarakat.
‘’Setelah kita cek, benar ada pembuatan Miras Sopi sebanyak 3 tempat. Hanya saja, sebelum kita sampai di lokasi, pemiliknya terlebih dahulu melarikan diri. Tapi identitas dari mereka sudah kita kantongi,’’ kata Wakapolres.
Dari penggerebekan itu, Satuan Narkoba berhasil mengamankan 64 botol plastik berisi Sopi, satu galon berisi setengah air Sopi siap edar dan puluhan ember besar yang berisi permentasi maupun alat masak dan suling. ‘’Untuk Sopi ini dijual dengan harga Rp 50.000 setiap botolnya,’’ lanjut Kasat Narkoba.
Page: 1 2
Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…
Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…
Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…
Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…
Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…
Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…