

Rita seorang penjual bumbu dan buah-buahan di Pasar Pharaa mengatur cabai besar yang dijualnya, Senin(17/11). (foto:Yohana/Cepos)
SENTANI – Harga komoditas pertanian, khususnya sayur-mayur dan bumbu dapur, masih tergolong stabil di pasar Pharaa Sentani. Meski program Makan Bergizi Gratis (MBG) tengah berjalan, hal tersebut tidak berdampak signifikan pada harga sayur dan bumbu karena sebagian besar pengelola dapur MBG memiliki pemasok tetap.
Marlina, salah seorang penjual sayur di Pasar Pharaa, mengungkapkan bahwa harga sayuran seperti kangkung, kacang panjang, bunga pepaya, dan daun betatas masih berada pada kisaran normal, yakni Rp10 ribu per ikat.
“ Ada MBG tetapi permintaan sayur di pasar tetap stabil, karena biasanya pengelola dapur sudah memiliki distributor sendiri,” jelas Marlina, Senin (17/11).
Sementara itu, Rita, pedagang bumbu dapur, juga menyampaikan bahwa harga cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan kebutuhan dapur lainnya tidak mengalami kenaikan. “Rata-rata harga normal, cabai rawit Rp70 ribu/kg, tomat Rp10 ribu/kg, bawang merah Rp55 ribu/kg, bawang putih Rp50 ribu/kg. Harga bumbu lainnya juga sama, tidak ada kenaikan,” ungkapnya.
Page: 1 2
Coach RD mengaku sangat sulit mengalahkan pasukan Laskar Antasari di depan Barito Mania. Musim ini,…
Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Biak, melalui Seksi Keselamatan Berlayar, Penjagaan, dan Patroli (KBPP),…
Kepala Bidang Trantib Umum Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Merauke Raimond Rumlus mengungkapkan, penertiban ini…
Andre menjelaskan, setelah penetapan AI sebagai tersangka dalam kasus korupsi bantuan hibah Pemerintah Provinsi Papua…
PSBS memiliki waktu cukup lama untuk berbenah. Putaran kedua kembali bergulir pada 25 Januari. PSBS…
‘’Beliau orang baik. Utang itu sekitar 2-3 tahun terakhir. Sementara utang-utang sebelumnya sudah dibayarkan. Saat…