Categories: METROPOLIS

Bahas Program Makan Bergizi, Pj. Gubernur Kumpulkan Kepala Daerah

JAYAPURA – Pemerintah  Provinsi Papua masih menunggu arahan dan petunjuk teknis (Juknis) dari Pemerintah Pusat terkait program makan bergizi gratis yang diinisiasi Presiden Prabowo Subianto.

  Untuk program makan bergizi ini, Pj Gubernur Papua, Ramses Limbong dalam waktu dekat akan mengumpulkan para bupati dan wali kota yang ada di Papua.

   “Dalam waktu dekat kita kumpulkan para bupati dan wali kota, sehingga Provinsi Papua satu langkah terkait dengan program tersebut,” kata Ramses kepada Cenderawasih Pos, Senin (28/10).

  “Masalah anggaran akan dibicarakan, namun intinya Papua siap melaksanakan program itu. Khususnya bagaimana mekanisme penerapannya,” sambungnya.

  Ramses mencontohkan, 1 kotak makanan bergizi di Jakarta akan berbeda dengan 1 kotak makanan bergizi di Papua. Hal ini seiring dengan kondisi kehidupan di setiap daerah berbeda.

  “Tidak harus sama menu makanan bergizi di Jakarta dengan Papua, namun kecukupan gizi dan proteinnya harus sama, dan itu yang perlu kita gagas,” kata Ramses.

  Untuk program tersebut, apakah ada anggaran khusus atau menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Ramses mengaku pihaknya belum membicarakan sampai ke tahap itu.

   “Masalah anggaran itu tergantung dari inovasi kita, saya selalu bilang bagaimana kita memanfaatkan kearifan lokal yang ada. Seperti di Sarmi yang memiliki banyak ikan dan memiliki kandungan gizi dan protein, begitu juga dengan sagu dan ubi-ubian. Kita harus kelola itu dengan baik,” terangnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

13 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

14 hours ago

Evan Soumilena Dukung Turnamen Sepak Bola Antar Satker Polda Papua

Evan Soumilena dikenal sebagai pemain Tim Nasional Futsal Indonesia yang aktif membela Indonesia di berbagai…

18 hours ago

Polres Tolikara Perkuat Kamtibmas Lewat Patroli Pagi

Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik pusat aktivitas masyarakat, seperti pertokoan, kios pedagang, serta ruas jalan…

19 hours ago

Sat Binmas Polres Mamberamo Tengah Sambangi Tokoh Pemuda Kobakma

Dalam pertemuan tersebut, Iptu Wilhelma Kurut menyampaikan keprihatinan atas maraknya penyakit masyarakat di kalangan pemuda,…

20 hours ago

Sertifikat Juara Lomba Bidang Seni Bisa Jadi Nilai Tambah Saat SPMB

Tujuan dari ketentuan ini adalah untuk menciptakan mekanisme seleksi yang lebih objektif, terstandar, dan adil,…

21 hours ago