Categories: METROPOLIS

Belasan Anggota dan ASN Polda Papua Terjaring Operasi

JAYAPURA-Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Papua melalui Subbid Provos menggelar Operasi Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Ops Gaktibplin) di lingkungan Mako Polda Papua, Koya Koso, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Senin (7/7).

Operasi ini menyasar kendaraan dinas maupun pribadi milik anggota dan ASN Polri, guna memastikan ketaatan terhadap aturan berlalu lintas serta peningkatan kedisiplinan internal.

Dari hasil pemeriksaan, sedikitnya 13 pelanggaran berhasil ditemukan. Jenis pelanggaran yang dilakukan bervariasi, mulai dari penggunaan knalpot tidak standar, tidak membawa surat-surat kendaraan, tidak menggunakan kaca spion, hingga kendaraan yang menunggak pajak atau menggunakan pelat nomor tidak sesuai aturan.

Salah satu temuan paling menonjol adalah seorang anggota berpangkat Inspektur Dua (Ipda) yang tertangkap tangan menggunakan knalpot racing di area Mako Polda. Seluruh pelanggar langsung didata oleh petugas Provos dan diberikan sanksi berupa teguran serta kewajiban membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi pelanggaran serupa.

Beberapa kendaraan yang tidak sesuai ketentuan turut diamankan sebagai bagian dari tindakan tegas namun tetap terukur. Plt. Kasubbid Provos Polda Papua, AKP Abdul Wahid, yang memimpin operasi tersebut menegaskan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkala dan berkelanjutan.

“Kami ingin memastikan seluruh personel Polda Papua, tanpa kecuali, menjadi teladan dalam kepatuhan hukum dan disiplin berkendara,” tegas AKP Abdul Wahid.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Wagub Papua: Jadikan HAM Pilar Pembangunan Daerah!

  "Saat ini pembangunan Papua tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga harus memastikan…

1 hour ago

Pencarian Ditutup, Dua Nelayan Belum Ditemukan

Humas SAR Jayapura, Silvia Yoku, menyampaikan bahwa operasi pencarian resmi telah dihentikan. Ia menjelaskan, keputusan…

2 hours ago

Dua Paket Sabu Diamankan di Bandara Mozes Kilangin Timika

Pengungkapan berawal dari kecurigaan seorang kru maskapai Asian One berinisial MAAP terhadap sebuah paket titipan…

2 hours ago

Wali Kota: Pedagang Musiman Dilarang Berjualan di Pinggir Jalan!

Wali Kota mengungkapkan bahwa sejumlah pedagang buah musiman sempat mengajukan permohonan secara langsung untuk berjualan…

3 hours ago

Ditetapkan Tersangka Korupsi, Ketua Bunda PAUD Papua Selatan Jalani Pemeriksaan

Pemeriksaan ini dilakukan penyidik setelah yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi terhadap…

3 hours ago

Awalnya Kerap Berkelahi, Kini Kebiasaan Lama Mulai Luruh Seiring Waktu

Di ruangan yang dindingnya bercat putih ini, proses belajar mengajar berlangsung. Matematika, cerpen, hingga menggambar…

4 hours ago