Categories: MIMIKA

10 Unit Bus Damri Disulap Jadi Angkutan Gratis Bagi Masyarakat Mimika

MIMIKA – Sebanyak 10 unit armada minibus Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (DAMRI) milik DAMRI Cabang Mimika disediakan guna memberikan pelayanan transportasi angkutan umum gratis bagi masyarakat Kabupaten Mimika.

  Ini merupakan sinergitas antara Perusahaan Umum (Perum) Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (DAMRI) Cabang Mimika bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Dinas Perhubungan.

Kepala Perum DAMRI Cabang Mimika Markus Randan memaparkan pelayanan angkutan gratis bus DAMRI ini punya dua wilayah rute yakni dalam kota dan pelabuhan poumako.

“Rute dalam kota ada 6 rute, dan satu rute kota ke poumako, semua pelayanan gratis kita bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Mimika.

“Sepenuhnya ini disubsidi Pemkan Mimika, jadi gratis, tidak dipungut biaya,” katanya saat ditemui di Kantor Pusat Pemerintahan Mimika, Rabu (27/3/2024).

  Markus mengatakan layanan angkutan gratis ini untuk seluruh masyarakat Mimika tidak hanya anak sekolah, namun pekerja maupun umum bisa menikmatinya. Adapun jam operasional angkutan umum gratis ini milai pukul 06.00 WIT dari Senin sampai Sabtu, sedangkan hari Minggu libur.

“Jam operasional mulai pukul 06.00 WIT, mulai aktivitas anak sekolah sama masyarakat hingga terpenuhi 8 rit (satu kali perjalanan kendaraan dari tempat asal ke tempat tujuan) baru kembali ke kantor (DAMRI),” ungkap Markus.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Tata Kelola RSUD Jayapura Buruk

Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey menjelaskan, anggaran Rp104 miliar tersebut bersumber dari dana Otonomi…

57 minutes ago

Presiden Prabowo Langsung Pimpin Ratas Evaluasi PSN di Hambalang

Pertemuan di Hambalang dihadiri sejumlah menteri dan pejabat tinggi negara, di antaranya Menteri Koordinator Bidang…

2 hours ago

Ini Jadwal Hari Pertama Puasa Ramadan 2026

Muhammadiyah menetapkan bahwa 1 Ramadan 1447 H jatuh pada Rabu, 18 Februari 2026. Keputusan tersebut…

7 hours ago

Lengkap, Ini Hasil Identifikasi 7 Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500

”Tim DVI Biddokkes Polda Sulsel didukung oleh Tim DVI Pusdokkes Polri, Tim Pusiden Polri, Tim…

8 hours ago

Atasi Masalah Gizi, Pemerintah Harus Pastikan Pangan Bergizi yang Terjangkau

"Upaya perbaikan gizi membutuhkan solusi berkelanjutan dan tidak dapat dipisahkan dari kebijakan ekonomi, termasuk keterbukaan…

9 hours ago

Tutup 1.000 Tambang Ilegal, Prabowo Tantang Pelaku Usaha Suap Pemerintahannya

Presiden menjelaskan, meski pemerintahannya baru berjalan satu tahun, aparat penegak hukum telah berhasil menyita sekitar…

10 hours ago