Categories: SENTANI

1 Muharram di Nimbokrang: Silaturahmi, Doa, dan Harapan untuk Papua yang Damai

JAYAPURA -Masyarakat Distrik Nimbokrang, Kabupaten Jayapura, merayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H/2025 M atau 1 Suro dengan gebyar sholawat pembacaan dzikir, doa dan pertunjukan kesenian Nusantara di halaman Pondok Pesantren Darussalam, Nimbokrang pada Kamis malam, 26 Juni 2025.

Ratusan umat muslim, serta warga dari berbagai latar belakang agama, termasuk Orang Asli Papua dan Ondoafi setempat, turut hadir dalam acara yang meriah dan penuh hikmat ini.

Selain dzikir dan doa bersama, acara dimeriahkan oleh penampilan kesenian Nusantara, seperti kuda lumping, gamelan, tarian Yospan, dan lainnya, yang dibawakan oleh seniman dari Distrik Nimbokrang.

Keluarga Sugiarto, sebagai donatur kegiatan, menyampaikan terima kasih kepada Ketua Yayasan Ponpes Darussalam Nimbokrang, Ustadz Eko Agung Subroto, Ketua Komisi A DPR Kabupaten Jayapura, Wilhemus Manggo, Anggota Komisi A DPR Kabupaten Jayapura, Antonius Kawase, dan para donatur lainnya atas dukungan mereka.

Sugiyarto berharap perayaan 1 Muharram dapat terus membawa kesehatan, keberkahan, dan manfaat bagi umat muslim di Nimbokrang. “Saya juga mengusulkan agar perayaan ini dikemas lebih meriah dan melibatkan umat beragama lain, untuk memperkuat toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Papua serta menjaga kedamaian di Tanah Papua,”pintanya.

Menurutnya, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi dan kebersamaan warga Distrik Nimbokrang dan kegiatan ini menghadirkan penceramah dari Arso, Kabupaten Keerom KH Nur Salim.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Wagub Papua: Jadikan HAM Pilar Pembangunan Daerah!

  "Saat ini pembangunan Papua tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga harus memastikan…

3 hours ago

Pencarian Ditutup, Dua Nelayan Belum Ditemukan

Humas SAR Jayapura, Silvia Yoku, menyampaikan bahwa operasi pencarian resmi telah dihentikan. Ia menjelaskan, keputusan…

4 hours ago

Dua Paket Sabu Diamankan di Bandara Mozes Kilangin Timika

Pengungkapan berawal dari kecurigaan seorang kru maskapai Asian One berinisial MAAP terhadap sebuah paket titipan…

4 hours ago

Wali Kota: Pedagang Musiman Dilarang Berjualan di Pinggir Jalan!

Wali Kota mengungkapkan bahwa sejumlah pedagang buah musiman sempat mengajukan permohonan secara langsung untuk berjualan…

5 hours ago

Ditetapkan Tersangka Korupsi, Ketua Bunda PAUD Papua Selatan Jalani Pemeriksaan

Pemeriksaan ini dilakukan penyidik setelah yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi terhadap…

5 hours ago

Awalnya Kerap Berkelahi, Kini Kebiasaan Lama Mulai Luruh Seiring Waktu

Di ruangan yang dindingnya bercat putih ini, proses belajar mengajar berlangsung. Matematika, cerpen, hingga menggambar…

6 hours ago