Categories: MERAUKE

Perdana, 1.000 Pelajar Ikuti Pekan Olahraga Papua Selatan

MERAUKE– Sedikitnya 1.000 pelajar SMA dan SMK se-Provinsi Papua Selatan mulai hari ini,  Senin (22/04/2024) besok mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Provinsi Papua Selatan di Merauke.

Dalam rangka itu, Ketua Umum Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (PAPOPSI) Papua Selatan, Soleman Jambormias atas nama Pj Gubernur Papua Selatan melaunching kegiatan tersebut di  Taman Mandala Merauke, Sabtu (20/04/2024).

Pekan Olahraga Pelajar ini sebagai iven perdana yang diselenggarakan setelah Papua Selatan dimekarkan menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB). Tujuannya sebagai sarana evaluasi terhadap pelaksanaan pembinaan olahraga pelajar di daerah Papua Selatan menuju Pra Popnas tahun 2024 dan Popnas tahun 2025.

Sebagai babak kualifikasi 8 (delapan) cabang olahraga untuk mengikuti Pra POPNAS tahun 2024 dan POPNAS XVII tahun 2025 dan sebagai media untuk memupuk, memelihara dan menggalang persatuan dan kesatuan pelajar.  Ketua Panitia POP Mozes Maniagasi menyampaikan POP perdana ini sebagai ajang seleksi untuk mengikuti Pra Popnas di Ternate.

Jumlah peserta POP untuk Merauke 725, Asmat 42, Mappi 53 dan Boven Digoel 121 total 903 orang. Total keseluruhan sekitar 1.000 lebih ditambah yang belum tiba di Merauke dengan waktu pelaksanaan berlangsung 22 April sampai 1 Mei 2024.

Mempertandingkan 8 Cabang Olahraga (Cabor) yakni  bulu tangkis putra putri, bola voli putra putri, tenis lapangan putra putri, tinju putra putri, bola basket putra putri, sepak bola putra dan sepak takraw putra.

Kadispora sekaligus Ketua BAPOPSI Papua Selatan Soleman Jambormias mewakili Pj Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo, menyampaikan dalam sejarah belum pernah ada pelaksanan POP se-Papua.

Papua Selatan sebagai provinsi baru dan pertama menyelenggarakan dengan tujuan menjalin persaudaraan sejati untuk semua pelajar di Papua Selatan dan yang utama punya komitmen dalam memajukan olahraga dan bisa tampil di tingkat nasional.

“Hasil POP akan melahirkan atlet yang siap kita bawa ke pra Popnas di Ternate kemudian lanjut ikuti pelaksana Popnas di NTT 2025,” ucap Soleman.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

13 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

14 hours ago

Evan Soumilena Dukung Turnamen Sepak Bola Antar Satker Polda Papua

Evan Soumilena dikenal sebagai pemain Tim Nasional Futsal Indonesia yang aktif membela Indonesia di berbagai…

18 hours ago

Polres Tolikara Perkuat Kamtibmas Lewat Patroli Pagi

Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik pusat aktivitas masyarakat, seperti pertokoan, kios pedagang, serta ruas jalan…

19 hours ago

Sat Binmas Polres Mamberamo Tengah Sambangi Tokoh Pemuda Kobakma

Dalam pertemuan tersebut, Iptu Wilhelma Kurut menyampaikan keprihatinan atas maraknya penyakit masyarakat di kalangan pemuda,…

20 hours ago

Sertifikat Juara Lomba Bidang Seni Bisa Jadi Nilai Tambah Saat SPMB

Tujuan dari ketentuan ini adalah untuk menciptakan mekanisme seleksi yang lebih objektif, terstandar, dan adil,…

21 hours ago