Categories: FEATURES

Bertahan Karena Masih Ada Pelanggan, Terpaksa Tinggal di Kios Demi Keamanan

Melihat Kondisi Pasar Rakyat Entrop yang Makin Sepi Pengunjung

Tak hanya pasar Inpres di Dok IX Jayapura Utara yang banyak ditinggalkan pedagang, kondisi tak jauh beda juga terlihat di Pasar Entrop Distrik Jayapura Selatan, yang dulu juga pernah ramai pengunjung.

Laporan Priyadi-Jayapura

Semenjak diresmikan pada Agustus tahun 2018, bangunan baru pasar Rakyat Entrop sampai sekarang masih sepi pengunjung, banyak kios dan lapak pedagang yang ditutup. Kondisi pasar ini cukup memprihatinkan. Kondisinya tak seperti umumnya pasar yang ramai dengan aktifitas jual beli.

  Pemilik tempat jualan seperti kios dan lapak tidak banyak yang berjualan atau membuka tempat usahanya, hal inilah yang membuat pengunjung juga enggan datang ke pasar untuk berbelanja.

  Sabtu (24/5) sekira pukul 09.30 WIT,   Cendrawasih Pos mencoba mengulik kondisi Pasar Rakyat Entrop dan bertanya kepada beberapa pemilik usaha yang masih bertahan di Pasar Rakyat Entrop.

  Salah satu pemilik usaha jasa  jahit di Pasar Rakyat Entrop Aswar mengaku, kondisi Pasar Rakyat Entrop setelah diresmikan sampai sekarang memang masih sepi, tidak ada aktivitas jual beli yang maksimal, karena tidak banyak pengunjung termasuk pedagang yang menempati kiosnya atau membuka lapak jualannya juga tidak banyak.

   Ia mangaku, untuk pemilik kios yang masih bertahan saat ini adalah orang yang lama berjualan di Pasar Lama Entrop, sebelum Pasar Rakyat Entrop ini dibangun kembali. “Dulunya kami menepati posisi usaha ada di depan, tapi karena ada pembangunan di belakang, kami mendapat tempat baru di tengah seperti ini,” katanya.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Persoalan RSJ Ternyata Cukup Kompleks

Emma menjelaskan bahwa akar persoalan ini mencakup tiga poin utama, krisis obat-obatan psikotropika, keterlambatan pembayaran…

13 hours ago

Segera Diaudit BPK

Berdasarkan informasi, aktivitas kembali normal di RSJ tersebut setelah pihak rumah sakit, mulai dari suster…

14 hours ago

DPRP Dorong Bupati dan Wali Kota dari OAP

Menurut Tan, salah satu faktor utama yang terus dipersoalkan adalah pelaksanaan Penentuan Pendapat Rakyat (Pepera)…

15 hours ago

Evaluasi Setiap Bulan, Mampu Raih Juara III Nasional Lomba Sekolah Rakyat

Carles merasa yakin meskipun anaknya tergolong nakal di sekolah itu, namun besar harapan anaknya bisa…

16 hours ago

Kerahkan 30 Personel, Pencarian 6 ABK KM Bintang Laut Diperluas

Tim SAR Gabungan, lanjutnya, menuju ke Selatan Tenggara mendekati lokasi kejadian. Pencarian tidak lagi dilakukan…

16 hours ago

Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Pemilik Ganja

Kapolres Jayapura AKBP Umar Nasatekay, S.I.K melalui Kasat Resnarkoba Polres Jayapura AKP Bima Nugraha Putra,…

16 hours ago