Categories: BERITA UTAMA

Panti Asuhan Terbakar, 43 Jiwa Terpaksa Mengungsi

Pemilik panti menduga, kedua OTK tersebut berkaitan dengan sumber api, karena keberadaan mereka bertepatan dengan munculnya kobaran api di lokasi kejadian. Kedua OTK tersebut sempat dilakukan pengejaran, namun dengan cepat menghilang.

Sementara itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Jayapura DR. Robert Johan Betaubun, menyebutkan bahwa setidaknya sebanyak dua (2) Unit mobil Water Canon dan dua (2) Unit Water suplai dalam melaksanakan misi penyelamatan itu.

“Kami menerjunkan empat unit mobil pemadam. Diantaranya dua Unit Water Canon dan dua Unit Water suplai, serta kurang lebih 16 personel yang diturunkan,” kata Robert dalam keterangan tertulisnya kepada Cenderawasih Pos, Selasa (30/9).

Menurutnya, kebakaran dengan cepat menghanguskan bangunan yayasan , karena api yang berasal dari atap seng dengan cepat membakar bangunan, yang mana sebagian besar konstruksi terbuat dari bahan yang mudah terbakar seperti kayu dan triplek.
Kondisi ini menyebabkan api dengan cepat menjalar ke seluruh bagian bangunan.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materil diprediksikan mencapai kurang lebih Rp 300 juta yang meliputi bangunan utama panti, perlengkapan ibadah, peralatan sekolah, serta kebutuhan pokok anak-anak panti yang ikut terbakar.

“Tidak ada korban jiwa, namun kurang lebih setidaknya 43 anak panti berhasil selamat dan dievakuasi menuju kantor Polda Papua yang lama,” ujarnya.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Bantuan Rumah Ibadah Disesuaikan dengan Ketersediaan AnggaranBantuan Rumah Ibadah Disesuaikan dengan Ketersediaan Anggaran

Bantuan Rumah Ibadah Disesuaikan dengan Ketersediaan Anggaran

Rustan menjelaskan, dukungan dana dari Pemkot Jayapura tidak selalu harus sama dengan nominal yang diajukan…

7 hours ago

Tabrak Lari di Jalan Sentani-Depapre, IRT Tewas

Kapolres Jayapura AKBP Umar Nasatekay, S.I.K melalui Kasat Lantas Polres Jayapura, AKP Robertus Rengil, mengatakan…

8 hours ago

Puskesmas Fokuskan Pemeriksaan Kesehatan Gratis dengan Sistem Jemput Bola

Kepala Puskesmas Sentani, dr. H. Farid Yusuf, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan…

9 hours ago

Wabup Tekankan Disiplin ASN, Minta OPD Pastikan Pegawai Kembali Bekerja

Ia meminta kepada seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar segera memanggil dan mengingatkan bawahannya,…

10 hours ago

Komplotan Pencuri Sapi di Keerom Berhasil Dibekuk

Penangkapan pelaku bermula dari laporan masyarakat terkait hilangnya hewan ternak sapi di wilayah Arso II,…

11 hours ago

Pakar Ingatkan AI Tidak Membuat Manusia Lebih Cerdas

Peringatan tersebut disampaikan John Nosta, pakar inovasi AI dan pendiri NostaLab, lembaga pemikir yang menyoroti…

12 hours ago