Sayangnya, Alex tidak memerinci laporan dumas mengenai SYL itu masuk tahun berapa. Namun, pada pemeriksaan oleh dewas kepada pimpinan KPK lainnya, Nurul Ghufron menyebut laporan itu muncul akhir 2022. ’’Kalau tidak salah Desember 2022,’’ ucap Ghufron pada Jumat (27/10).
Di sisi lain, Ketua KPK Firli Bahuri membantah pernah bertemu dengan SYL di rumah Jalan Kertanegara 46.
Namun, saat diperiksa KPK kemarin, SYL yang mengenakan rompi oranye secara tersirat membenarkan soal pertemuan tersebut. Saat para jurnalis menanyakan soal kebenaran pertemuan itu, SYL menganggukkan kepala.
Namun, saat ditanya soal kasus pemerasan, SYL menjawab singkat. ’’Tolong tanya ke polda. Tanya ke polda,’’ ucapnya di mobil sebelum kembali ke rutan KPK.
Sementara itu, Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro menyampaikan, pihaknya telah mendapat informasi dari Baintelkam Polri terkait dengan 12 senjata yang ditemukan KPK di rumah dinas SYL. ”Menurut Baintelkam (belasan senjata) itu terdaftar, ada suratnya,” ungkap dia kemarin. Meski dititipkan kepada Polri, dia menyebut senjata-senjata itu masih berada dalam penguasaan KPK.
Jenderal bintang satu Polri tersebut memastikan bahwa senjata-senjata itu terdaftar atas nama SYL. Di antara senjata-senjata tersebut, ada yang perolehannya berasal dari hibah. Dia memastikan bukti hibahnya juga ada. (elo/syn/c7/oni)
Page: 1 2
Dari 139 Kampung dan kelurahan di Kabupaten Jayapura, ternyata masih ada kampung yang berada di…
Ketua Tim Kerja Pengawasan Faktor Risiko Kesehatan Orang BKK Jayapura, dr. Danur Widura, menyatakan bahwa…
Kondisi ini menurutnya tidak hanya menimbulkan ketidaknyamanan bagi para pengendara, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan…
Berdasarkan data Pelni, arus balik melalui KM Sinabung tujuan Jayapura kali ini mencatat penjualan tiket…
Karena selain mencukupi gizi anak sekolah, setiap SPPG harus mengalokasikan 10 persen untuk pencegahan stunting…
Insiden ini bermula saat sebuah speed boat rute Kampung Demba menuju Kabupaten Waropen terbalik setelah…