Categories: METROPOLIS

Lepas Kolonel Anthon Prasetia, Hubdam Gelar Antena Pora

JAYAPURA_Tradisi Antena Pora mengiringi pelepasan Kolonel Cke Anthon Prasetia, Sos  yang mengakhiri tugasnya sebagai Kepala Hubdam XVII/Cenderawasih. Acara lepas sambut pejabat Kepala Hubdam ini digelar di Kantor Hubdam, Sabtu (22/2).

   Para prajurit dengan antena disilangkan membentuk formasi barisan, kemudian Kolonel Anthon Prasetia bersama istri diiiringi Kahubdam baru Achmad Farid, S.Hub Int.dan istri melintas di  bawah antena prajurit.

  Sebelum melalui barisan Antena Pora, Kolonel Anthon beserta istri menyampaikan salam perpisahan dengan sejumlah warga Persaudaraan Setia Hai Terate (PSHT) Cabang Jayapura, dengan menyaksikan atraksi gerak massal, seni tunggal baku, sambung persaudaraan, hingga pematahan benda keras.

   Menariknya, Kolonel Anthon yang juga warga dan pembina PSHT Jayapura ini, turut melakukan atraksi pematahan benda keras hebel blok dengan tangan, diikuti dua warga lainnya, mas Alif Mugen yang mematahkan benda keras dengan siku dan Mas Danu dengan dahi kepala. Atraksi disambut antusias keluarga besar Hubdam, yang sudah banyak menjadi warga dan mengikuti latihan PSHT.

Kahubdam XVII/Cenderawasih yang baru Kolonel Cke. Achmad Farid, SHub, Int. berbincang dengan sejumlah warga PSHT yang hadir dalam acara pelepasan mantan Kahubdam Kolonel Cke, Anton Prasetia, SSos, Sabtu (22/2).

   Secara khusus, Kolonel Anthon menyampaikan terimakasih kepada organisasi PSHT Cabang Jayapura yang telah turut membantu pihaknya selama menjadi Kahubdam, dalam meningkatkan kedisiplinan para prajurit dan juga kemampuan bela diri serta mental kerohanian anggotanya. Kolonel Anthon berharap agar persaudaraan dan ikatan silahturahmi tetap terjaga, meski dirinya kini pindah tugas di tempat baru.

   Selanjutnya, Kolonel Anthon bersama istri berjalan melalui para pasukan dan dipasangkan  mahkota dan dan diberikan bunga oleh Kahubdam  Kolonel Cke Achmad Farid. Suasana haru dan isak tangsi mewarnai pelepasan Kolonel Anthon oleh keluarga besar Hubdam, yang terasa berat melepas Kolonel Anthon yang hampir tiga tahun lebih bertugas di Hubdam XVII/Cenderawasih.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Terbiasa Pulang Bawa Uang, Juru Parkir Bingung Bayar Makan dan Kebutuhan Lain

Pemberlakukan QRIS untuk pembayaran retribusi parkir dari masyarakat ke juru parkir memang sudah mulai diterapkan…

10 minutes ago

Gubernur: Pelaku Usaha di Papua Wajib Terapkan UMP!

Menurut Fakhiri, pihaknya juga, mengingatkan kepada Pemerintah kabupaten dan kota agar menindaklanjuti penetapan UMP ini…

1 hour ago

Bangun Jalan Dua Jalur, Sejumlah Bangunan Bakal Tergusur

Langkah ini dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada warga sekaligus mengantisipasi dampak yang mungkin timbul akibat…

2 hours ago

Lakukan Penganiayaan Seorang Pria Diamankan Polisi

Penangkapan dilakukan pada Senin (5/1) sekitar pukul 16.20 WIT, setelah petugas memperoleh informasi terkait keberadaan…

3 hours ago

PSS Tergelincir, Keberuntungan bagi Persipura

Dengan catatan, pasukan Mutiara Hitam tidak boleh terpeleset di kandang Persiba Balikpapan dan Barito Putera…

4 hours ago

Jadi Primadona dan Wadah Aspirasi Warga Jayapura

Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo menjelaskan bahwa program tersebut digelar usai apel pagi gabungan di…

4 hours ago