Categories: METROPOLIS

Dorong Ketahanan Pangan, Kembangkan Cabai dan Ikan Nila di Skouw Sae

JAYAPURA-Pemerintah Kota Jayapura melalui Dinas terkait, mendorong budidaya ikan dan tanam bibit cabai di atas lahan 1 hektar di Kampung Skouw Sae dalam agenda Program Walikota Turun Kampung (Turkam), Selasa (20/5).

  Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo didampingi Plt Sekda, Ketua PKK Kota, Ketua GOW, Ketua Dharma Wanita dan sejumlah pimpinan Forkopimda melakukan penanaman ratusan bibit cabai secara simbolis dan menyerahkan ribuan bibit ikan nila kepada kelompok tani yang diakomodir dinas terkait.

  Abisai Rollo menjelaskan bahwa, dua kegiatan tersebut merupakan upaya dari Pemkot Jayapura dalam ketahanan pangan kampung khususnya juga mendukung program MBG.

  “Kita hari ini lakukan penanaman dan pelepasan bibit ikan secara simbolis, nanti akan dilanjutkan oleh kelompok tani yang sudah dipercaya lewat pengawasan dinas terkait,” ujar Abisai usai kegiatan.

  Dirinya berharap, ada komitmen pemerintah kampung khususnya seluruh masyarakat dalam memanfaatkan potensi-potensi lokal untuk ketahanan pangan dan juga sebagai sumber pendapatan  masyarakat kampung.

  “Saya berharap masyarakat khususnya kelompok yang dipercaya untuk mengelola dua program ini harus betul-betul jalankan agar apa yang menjadi tujuan kita bisa tercapai,” ungkapnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Wagub Papua: Jadikan HAM Pilar Pembangunan Daerah!

  "Saat ini pembangunan Papua tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga harus memastikan…

3 hours ago

Pencarian Ditutup, Dua Nelayan Belum Ditemukan

Humas SAR Jayapura, Silvia Yoku, menyampaikan bahwa operasi pencarian resmi telah dihentikan. Ia menjelaskan, keputusan…

4 hours ago

Dua Paket Sabu Diamankan di Bandara Mozes Kilangin Timika

Pengungkapan berawal dari kecurigaan seorang kru maskapai Asian One berinisial MAAP terhadap sebuah paket titipan…

4 hours ago

Wali Kota: Pedagang Musiman Dilarang Berjualan di Pinggir Jalan!

Wali Kota mengungkapkan bahwa sejumlah pedagang buah musiman sempat mengajukan permohonan secara langsung untuk berjualan…

5 hours ago

Ditetapkan Tersangka Korupsi, Ketua Bunda PAUD Papua Selatan Jalani Pemeriksaan

Pemeriksaan ini dilakukan penyidik setelah yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi terhadap…

5 hours ago

Awalnya Kerap Berkelahi, Kini Kebiasaan Lama Mulai Luruh Seiring Waktu

Di ruangan yang dindingnya bercat putih ini, proses belajar mengajar berlangsung. Matematika, cerpen, hingga menggambar…

6 hours ago