Categories: METROPOLIS

Ciptakan Generasi Unggul, Guru Diminta Awasi Perilaku Siswa

FKUB Kota Jayapura Gelar Program Goes to School

JAYAPURA-Untuk membentuk generasi muda yang berkarakter dan berakhlak baik, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Jayapura menggelar kegiatan “FKUB Goes to School” dengan tema “Cerdas, Santun dalam Berkata, Bijak Berperilaku” di Abepura, Kamis (29/10).

Program ini menyasar pelajar SMA dan SMK se-Kota Jayapura sebagai bagian dari pembinaan karakter agar terhindar dari pengaruh negatif seperti narkoba, perundungan (bullying), dan HIV/AIDS.

Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru memberikan apresiasi tinggi kepada FKUB atas inisiatif positif ini. Program tersebut dinilai sejalan dengan visi misi Pemerintah Kota Jayapura dalam menciptakan sumber daya manusia yang unggul, berkarakter, dan memiliki nilai moral yang kuat.

“Kami berterima kasih kepada FKUB yang telah memfasilitasi kegiatan edukatif ini. Ada tiga hal penting yang menjadi fokus: bagaimana mencegah narkoba, mengatasi perundungan di sekolah, serta menghindari penyebaran HIV/AIDS. Ini menjadi modal dasar untuk menciptakan generasi yang sehat secara jasmani dan rohani,” ujar Rustan Saru.

Ia menegaskan bahwa tiga hal tersebut — narkoba, seks pranikah, dan perundungan — merupakan ancaman serius bagi masa depan generasi muda. “Ketiganya dapat merusak mental, perilaku, dan sikap anak-anak kita. Karena itu, mereka harus dibekali dengan pengetahuan dan karakter yang kuat agar menjadi generasi yang cerdas, santun, dan berperilaku baik,” katanya.

Pemerintah juga berharap para peserta kegiatan dapat menjadi teladan bagi teman-temannya di sekolah. “Mereka harus mampu menularkan nilai-nilai positif kepada lingkungan sekitarnya, terutama di era digitalisasi seperti sekarang ini, di mana anak-anak sangat mudah terpengaruh oleh hal-hal negatif dari media sosial,” tambahnya.

Selain itu, pemerintah menekankan pentingnya kolaborasi antara guru dan orang tua dalam mengawasi perilaku siswa. “Guru harus memastikan hasil dari kegiatan ini benar-benar diterapkan di sekolah. Sekolah yang bebas dari narkoba, HIV/AIDS, dan perundungan akan mendapat apresiasi dari Pemerintah Kota Jayapura. Begitu pula orang tua, mereka memiliki peran penting dalam pengawasan di rumah,” tegasnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Regulasi yang Dibuat Harus Lindungi Hak-hak OAP

Wakil Ketua Fraksi NasDem, Albert Meraudje, menegaskan bahwa semangat Otonomi Khusus (Otsus) harus mendarah daging…

10 hours ago

Bangunan yang Rusak Diterjang Gelombang Pasang Bertambah

Dari pantauan media ini, jumlah gazebo yang rusak bertambah. Jika gazebo yang rusak tersebut baru…

10 hours ago

IDI Akui Dokter Spesialis di Papua Masih Kurang

Meski begitu, IDI Papua terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam kondisi serba kekurangan.…

11 hours ago

Seorang Nelayan Tewas Ditikam di Lokalisasi Km 10

Dijelaskan, kejadian bermula dari kesalahpahaman antara teman korban diduga berinisial RBAY dengan saksi 1 berinisial…

11 hours ago

Enam Pemuda Dibekuk, Disinyalir Anggota Muda KKB

Pertama ada yang menyebut enam pemuda ini sedang mencari kayu bakar di Jl Gunung, Dekai…

12 hours ago

DPO Lima Kasus Curas Diringkus

Kapolres Jayawijaya melalui Kasat Reskrim AKP Sugarda Aditnya, S.T.K, MH membenarkan penangkapan terhadap salah satu…

12 hours ago