Categories: METROPOLIS

Minim LPJU dan CCTV Picu Tindakan Kriminal

Karena itu, Kapolsek berharap pemerintah Kota Jayapura dan Papua untuk bertanggung jawab atas CCTV yang harus ditempatkan di beberapa tempat yang dianggap cukup rawan.

Menurutnya, saat ini pemerintah belum menyentuh hal-hal mendasar dalam upaya menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. Optimalisasi LPJU dan penambahan CCTV di beberapa titik, seharusnya menjadi prioritas utama di tengah melonjaknya potensi tindak kejahatan di area publik maupun permukiman di wilayah Heram.

Selain itu, penerangan jalan bukan hanya soal kenyamanan, tapi juga menyangkut nyawa dan keamanan warga. “Tanpa penerangan dan CCTV yang cukup, pelaku kejahatan pun cenderung memilih lokasi-lokasi gelap sebagai sasaran karena minim pengawasan. Dengan pencahayaan yang baik, tentu juga memudahkan aparat dalam mengidentifikasi serta mengungkap kejadian kejahatan yang terjadi,” jelasnya.

Sebagai aparat penegak hukum, AKP Bernadus menyatakan bahwa LPJU yang memadai bisa menjadi penghalang alami bagi pelaku kejahatan. Menurutnya, pencahayaan yang baik memberi efek psikologis yang dapat mengurungkan niat pelaku untuk melancarkan aksinya. (kar/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Baru Delapan Hari Sudah 16 Korban Tewas

Koordinator Pos SAR Sarmi, Yohanis Muay, menjelaskan bahwa penghentian operasi dilakukan sesuai dengan prosedur dan…

22 hours ago

Polri Operasikan ETLE Drone, Pelanggar Lalu Lintas Lebih Mudah Terdeteksi

ETLE Drone ini mulai dioperasikan pada Januari 2026 oleh Subdirektorat Penindakan dan Penegakan Hukum (Subdit…

23 hours ago

Dirut Bulog Sebut Stok Beras Nasional Aman hingga Idul Fitri 2026

"Kami jelaskan, stok komoditas beras Bulog di seluruh tanah air. Jadi total stok beras Bulog…

24 hours ago

Pemidanaan Penyebar Hoaks dan Ujaran Kebencian Lebih Ketat

Umar menjelaskan, dalam UU ITE yang baru dipertegas mengenai batasan substansial tentang jenis kebohongan digital…

1 day ago

Kebocoran Data Pribadi Meningkat, DPR Minta Akhiri Lempar Tanggung Jawab

Ironisnya, lonjakan kebocoran data justru terjadi setelah diberlakukannya Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Pelindungan…

1 day ago

Gaji PNS 2026 Batal Naik Bulan Ini, Purbaya Ungkap Alasannya

Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan bahwa dirinya belum memutuskan atau menyetujui kenaikan gaji…

1 day ago