Categories: SENTANI

Rindam XVII/Cenderawasih Gelar Pemeriksaan Dan Pengobatan Gratis

SENTANI – Danrindam XVII/Cenderawasih, Brigjen TNI Endra Saputra Kusuma Z.R., S.E., M.Si., M.Han., menjelaskan bahwa kegiatan pelayanan kesehatan yang digelar pihaknya merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, terutama menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

Menurutnya, bulan Desember adalah momen yang tepat untuk membantu masyarakat memeriksakan kesehatan agar dapat menyambut hari raya dalam kondisi prima.

“Tujuan kami murni untuk membantu masyarakat. Kami ingin mereka menghadapi Natal dan Tahun Baru dalam keadaan fit dan sehat. Tidak ada niat lain selain itu,” ujarnya Jumat (5/12).

Brigjen Endra mengatakan, kegiatan pelayanan kesehatan ini dilaksanakan di wilayah Toladan dan Sentani. Warga yang tinggal dekat dapat datang sendiri, sedangkan yang tinggal jauh dijemput menggunakan kendaraan yang telah disiapkan.

Tenaga medis yang terlibat terdiri dari petugas Puskesmas, dokter dari Rindam, serta tiga dokter dari Jakarta dan NTT yang dibawa langsung oleh rekan mereka, Haryo. Selain pemeriksaan dan konsultasi kesehatan, masyarakat juga diberikan pengobatan gratis.

Ia menambahkan, pihaknya bersama mitra pendukung berencana menggelar kegiatan sosial lanjutan tahun depan, seperti operasi katarak dan sunatan massal, kemungkinan pada bulan Maret atau April saat anak-anak libur sekolah. Program donor darah yang sebelumnya telah berjalan juga akan dilanjutkan.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Operasi Batal Gara-gara Air Tak Ngalir

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…

19 hours ago

Target Lansia, Pelaku Raup Puluhan Juta dan Belasan Gram Emas

Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…

20 hours ago

Bakal Provinsi Papua Utara Harus Jauh dari “Proyek Elit”

Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…

21 hours ago

Alokasi Anggaran Tak Sebanding Kebutuhan Riil, Keselamatan Pasien Terancam

Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…

22 hours ago

Koordinasi Dapur MBG Belum Optimal

Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…

23 hours ago

Kebijakan Nasional Harus Selaras Budaya di Papua

Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…

1 day ago