Nenu Tabuni juga menyampaikan bahwa masyarakat meminta agar dana desa Desember agar diserahkan di Agandugume dan Lambewi.
“Kami akan koordinasi dengan pihak bank bahwa uang desa langsung serahkan ke dua distrik yang ada di sini” tambah Nenu Tabuni
Dari hasil kunjungan juga didapatkan bahwa tenaga medis dan tenaga pendidik yang berada di dua distrik tersebut lumpuh total.
Padahal menurut Nenu Tabuni, Puskesmas sudah dibangun. Namun kepala Puskemas, para bidan, dan tenaga medis tidak berada di tempat. Kondisi yang sama terjadi pada pelayanan pendidikan baik SD maupun SMP, dimana tidak pernah ada guru.
Dalam kunjungan ini Nenu Tabuni juga menaruh harapan kepada aparat keamanan agar bisa menjaga stabilitas keamanan di Distrik Agandugume dan Lambewi.
Nenu Tabuni meminta agar pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab terutama pihak dari kelompok luar tidak mengacaukan daerah ini agar masyarakat dapat menikmati kesejahteraan.
Nenu Tabuni juga tidak lupa mengingatkan dalam masa Pilkada pada tanggal 27 November nanti, agar masyarakat memilih pemimpin yang berkualitas dan bisa membangun, serta memperhatikan masyarakat di daerah ini.
Di tempat yang sama Letkol Inf. Erwan Harliantoro selaku Dansatgas Yonif 751/Raider meninta dukungan
masyarakat juga dari Pj Bupati Puncak agar pembangunan gudang logistik bisa rampung tepat waktu.
“Semoga dukungan yang diberikan, dapat segera membantu penyelesaian bagunan logistik ini sehingga masyarakat terbebas dari bencana kelaparan,” tambahnya.(Diskominfo Puncak)
Page: 1 2
BTM bersama tim akan menjalankan tugas pengarah bersama PGIW Papua, pengurus FK PKB di tiga…
Kondisi laut yang tidak bersahabat ini membuat para nelayan memilih untuk mengamankan aset mereka daripada…
Dalam peninjauan tersebut, Pemerintah Kabupaten Jayapura merencanakan penambahan luas lahan TPU Dosay sekitar 5 hektare…
Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…
Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…
General Manager Bandara Internasional Sentani, I Nyoman Noer Rohim, mengatakan, berdasarkan data operasional bandara, jumlah…