Categories: PEGUNUNGAN

Bupati Willem Wandik Sampaikan Laporan Pertanggungjawaban Tahun 2024

KARUBAGA TOLIKARA – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten DPRK Tolikara menggelar Rapat Paripurna Masa Sidang III Tahun 2025 dengan agenda Utama Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tolikara Tahun Anggaran 2024.

Kegiatan itu digelar di Aula DPRK Tolikara di Karubaga kamis,14/8/2025,dihadiri Bupati Tolikara Willem Wandik,S.Sos,Wakil Bupati Yotam Wonda,SH,M.Si,Ketua DPRK Meinus Y. Wenda,S.IP dan Ketua I dan Ketua II,Unsur Forkopimda,para Asisten Sekda,Staf Ahli,serta Pimpinan OPD.

Bupati Tolikara, Willem Wandik, S.Sos, menyampaikan Nota Pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tolikara Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Tolikara.

Dalam sambutannya, Bupati Willem Wandik memberikan apresiasi tinggi kepada DPRD Kabupaten Tolikara, pimpinan partai politik, serta seluruh pemangku kepentingan atas komunikasi, koordinasi, dan dukungan yang baik selama penyelenggaraan pembangunan daerah.

“Terima kasih kepada masyarakat Tolikara yang terus menjaga suasana kondusif sehingga roda pembangunan dapat berjalan dengan lancar. Dukungan dan kebersamaan inilah yang menjadi kunci keberhasilan kita,” ujar Bupati Willem wandik.

Bupati menjelaskan, penyampaian LKPJ ini merupakan amanat dari Permendagri Nomor 18 Tahun 2020, yang mewajibkan setiap kepala daerah menyampaikan laporan penyelenggaraan pemerintahan dalam satu tahun anggaran. LKPJ 2024 menjadi cerminan kinerja tahun kedua pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023–2026.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

BPBD Papua Keluarkan Peringatan Usai Dua Insiden Kecelakaan Laut

Plt Kepala BPBD Provinsi Papua, B. Wisnu Raditya mengatakan, dua peristiwa tersebut harus menjadi peringatan…

32 minutes ago

Optimis Pertahankan Gelar

Ia mengaku SMA Asisi memberikan dukungan penuh kepada murid mereka untuk mengikuti berbagai iven seperti…

2 hours ago

Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal Saat Sidak ke Bea Cukai Karimun

Dalam sidak tersebut, Mentan Amran menegaskan praktik ini sebagai bentuk pengkhianatan terhadap petani dan kedaulatan…

6 hours ago

KPK Ngegas!

Budi mengungkapkan, Sudewo tengah menjalani pemeriksaan secara intensif oleh tim penindakan KPK. Pemeriksaan itu dilakukan…

7 hours ago

Pemprov Siapkan Pembangunan 14 Ribu Rumah Rakyat

Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…

1 day ago

30 Warga Puncak Terlibat Konflik Kwamki Narama Diproses Hukum

AKP Rian menegaskan bahwa puluhan orang yang ditahan setelah terlibat dalam beberapa tindakan kriminal. Dari…

1 day ago