Selain menyerahkan bantuan pembangunan rumah baru, Bupati Gusbager juga menyalurkan bantuan modal UMKM bagi mama-mama asli Papua, pakaian bagi anak-anak hingga orang dewasa, sembako serta bantuan pembangunan gereja. “Saya titip agar masyarakat bersatu untuk membangun kampung, kampung ini bagus. Kita akan tata kampung ini lebih baik lagi,” ujarnya.
Ia juga membeberkan bahwa Pemkab Keerom akan kembali menyalurkan bantuan mesin tempel atau jhonson untuk menunjang transportasi Kampung Niliti dan Kampung Bias.
Selain itu, Bupati Gusbager juga mengecek pembangunan sekolah dan rumah-rumah warga. Ia menyampaikan kepada Pemkab Keerom akan berupaya membangun sekolah baru dan menyiapkan rumah bagi warga.
Bupati Gusbager juga mengecek persoalan batas negara. Dimana beberapa waktu lalu terjadi sebuah insiden soal batas negara. Sehingga dalam waktu dekat, Pemkab Keerom, Pemerintah Provinsi Papua, pusat dan TNI/Polri akan melakukan verifikasi domestik.
“Saya berharap masyarakat bisa menggeser sedikit wilayah kampung dari wilayah perbatasan, nanti kita akan bangun sama-sama. Dan dalam waktu dekat ada tim yang akan turun melakukan verifikasi domestik,” pungkasnya.
Kemudian bendahara Kampung Niliti, Kamboti Aisih merasa terharu Bupati Gusbager akhirnya bisa hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Sejak kampung ini ada, belum pernah ada bupati yang datang. Tapi hari ini bapak Bupati Piter Gusbager hadir. Ini sejarah bagi kampung kami. Untuk kali pertama bupati Keerom datang melihat kampung,” tutupnya. (eri/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos
Page: 1 2
Koordinator Pos SAR Sarmi, Yohanis Muay, menjelaskan bahwa penghentian operasi dilakukan sesuai dengan prosedur dan…
ETLE Drone ini mulai dioperasikan pada Januari 2026 oleh Subdirektorat Penindakan dan Penegakan Hukum (Subdit…
"Kami jelaskan, stok komoditas beras Bulog di seluruh tanah air. Jadi total stok beras Bulog…
Umar menjelaskan, dalam UU ITE yang baru dipertegas mengenai batasan substansial tentang jenis kebohongan digital…
Ironisnya, lonjakan kebocoran data justru terjadi setelah diberlakukannya Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Pelindungan…
Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan bahwa dirinya belum memutuskan atau menyetujui kenaikan gaji…