Categories: FEATURES

Anggaran Perawatan Tidak Jelas, Kondisi Menjadi Memprihatinkan

Melihat Kondisi Tugu Pendaratan Jepang Pada Perang Dunia II di Abepantai Distrik Abepura

Kota Jayapura tak hanya memiliki situs pra sejarah, seperti gunung Srobu, tapi juga banyak peninggalan sejarah terjadinya perang dunia II. Hanya saja, berbagai situs sejarah itu, kini seakan kurang mendapat perhatian. Salah satunya tugu peringatan, tempat pendaratan Jepang di Abepantai.   

Laporan: Carolus Daot_Jayapura

Kabid Cagar Budaya dan Sejarah, Disbudpar, Papua, Yahya Modouw beberapa waktu lalu sempat mengungkapkan bahwa  pada tahun  2024 ini, Bidang Kebudayaan Provinsi Papua Tidak Mendapatkan Anggaran Pembelanjaan Daerah (ABPD), padahal banyak tugas dan pekerjaan yang harus didanai.

  Dia menyebut ada  15 Cagar Budaya di Papua,  dikelola langsung oleh dinas Kebudayaan Provinsi Papua. Salah satu dari 15 cagar budaya ini adalah Tugu Pendaratan Jepang yang terletak di Abe Pantai, Kelurahan Abe Pantai, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua.

  Tugu ini terletak tepat di pinggir jalan, di Abe Pantai. Jika berpergian ke arah Kabupaten Keerom pelintas dengan kendaraan roda dua maupuan roda empat  akan dengan mudah melihat tugu tersebut.  Karena lokasinya berada tepat di pinggir jalan, di tikungan bawah yang dulunya jadi tempat putaran taxi Abepantai.

  Jaraknyapun dari Pusat Distrik Abepura hanya 3 km, jika ditempuh menggunakan kendaran hanya memakan waktu 15 menit.

  Dari pantauan Cendrawasih Pos, Kamis (2/5) kemarin kondisi tugu pendaratan jepang di Abe Pantai tampak sangat tidak terawat. Halamannya, bahkan tugunya tertutup rumput tinggi, bangunan didalamnya pun seperti tak terawat.

   Kondisi ini pun diakui oleh Hana Uyo, selaku penjaga Tugu Pendatan Jepang itu. Hana mengatakan mulai tahun 2024 ini Pemerintah Provinsi Papua dalam hal ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Papua tidak menganggarkan penggeloaan Tugu tersebut. Akibatnyapun pengelolahan  Tugu tersebut menjadi mangkrak.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Kematian Pasien di Rumah Sakit Bentuk Kejahatan Struktural

Kasus pertama terjadi pada November 2025, ketika almarhumah Irene Sokoy meninggal dunia bersama bayi yang…

12 hours ago

Sistem Rujukan Tidak Boleh Persulit Pasien

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Hernawan Priyastomo, menjelaskan bahwa pelayanan JKN menerapkan sistem berjenjang. Peserta…

13 hours ago

Dipalang, Siswa SD dan SMP Kampung Yoka Tak Belajar

Pemalangan kedua sekolah tersebut dilakukan oleh keluarga Mebri dan Wamblolo. Hal ini dilakukan sebagai bentuk…

14 hours ago

Awan Cumulonimbus Picu Cuaca Ekstrem di Papua

Ketua Tim Layanan Meteorologi Publik, BMKG Wilayah V Jayapura, Ezri Ronsumbre mengatakan secara umum, pola…

16 hours ago

Teken PKS Untuk Kelola RKUD dan Payroll Gaji

Direktur Utama Bank Papua, Yuliana D. Yembise, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan momentum penting…

17 hours ago

Awasi Parkir Liar, Dishub Beri Sanksi Tegas ke Pelanggar

“Untuk pelanggaran pertama pasti ada teguran lisan, namun untuk selanjutnya kendaraan akan kami derek dan…

18 hours ago