Categories: BERITA UTAMA

Serahkan Kasus Penganiayaan PJ Gubernur ke Aparat Keamanan

JAYAPURA – Kasus terlukanya Penjabat (Pj) Gubernur saat mengantarkan jenasah mantan Gubernur Lukas Enembe di Stakin akhirnya direspon oleh warga Maluku di Jayapura. Mereka menyerahkan sepenuhnya proses penyelidikan dan pengusutan tindakan penganiayaan  tersebut kepada aparat keamanan.

Mereka berkomentar lantaran berada dalam paguyuban yang sama dan Pj Gubernur, Ridwan Rumasukun merupakan orang tua bagi warga Maluku sendiri. Terkait ini Ketua Umum Ikemal Tanah Papua, Christian Sohilait menyampaikan bahwa kondisi Pj Ridwan Rumasukun dalam keadaan baik  meski masih harus menjalani perawatan.

Christian menjelaskan bahwa  ketika kejadian awal, masyarakatnya sempat mendapat informasi terkait musibah yang dialami Pj  dan disitu ia merupakan orang pertama yang melihat kondisi Pj Gubernur mulai dari dievakuasi hingga berada di rumah sakit dan sampai berada di Jakarta.

“Saya juga ikut kesana (Jakarta) sehingga saya paham kondisi Pj. Waktu kejadian awal memang kami sempat marah dimana sebagai anak – anak Maluku dan orang tua dan lambang simbol negara. Tapi pelan – pelan kami coba mencermati situasinya terkait kedukaan dan saya selaku Ketua Ikemal memberikan imbauan jangan terprovokasi,” kata Christian Sohilait  saat ditemui di lapangan Satrol Jayapura, Selasa (2/1).

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Segera Diaudit BPK

Berdasarkan informasi, aktivitas kembali normal di RSJ tersebut setelah pihak rumah sakit, mulai dari suster…

20 minutes ago

DPRP Dorong Bupati dan Wali Kota dari OAP

Menurut Tan, salah satu faktor utama yang terus dipersoalkan adalah pelaksanaan Penentuan Pendapat Rakyat (Pepera)…

1 hour ago

Evaluasi Setiap Bulan, Mampu Raih Juara III Nasional Lomba Sekolah Rakyat

Carles merasa yakin meskipun anaknya tergolong nakal di sekolah itu, namun besar harapan anaknya bisa…

2 hours ago

MRP Tolak Proyek Perusak Hutan Papua

Menurut Nerlince, sebagai lembaga representasi kultural masyarakat adat Papua, MRP memiliki komitmen kuat untuk melindungi…

3 hours ago

SPPG Langsung Diangkat Bakal Lahirkan Polemik

Lihat saja SPPG baru berjalan setahun terakhir sementara saat ini ada ribuan guru honorer yang…

4 hours ago

Pembangunan NICU–PICU Rampung, RS Ramela Siapkan SDM dan Alkes

Frederik menjelaskan, secara fisik pembangunan NICU–PICU telah selesai 100 persen. Namun demikian, fasilitas tersebut belum…

5 hours ago