

BTM dan MDF saat di atas panggung deklarasi pengawasan Pilkada untuk Papua damai tahun 2024, bulan lalu. Kedua calon gubernur bersama calon wakil gubernurnya akan melakukan debat perdana pada Selasa (22/10) pekan depan. (FOTO: Elfira/Cepos)
JAYAPURA-Debat perdana Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua akan digelar pada 22 Oktober mendatang di Papua Youth Creative Hub. Dalam debat kandidat gubernur dan wakil gubernur Benhur Tomi Mano – Yermias Bisai dan Mathius D Fakhiri – Aryoko Rumaropen, akan melibatkan 10 panelis.
“Panelisnya dari unsur perguruan tinggi, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan profesional termasuk wartawan,” kata Ketua Komisi Pemiihan Umum (KPU) Papua, Steve Dumbon saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Jumat (18/10).
Debat kandidat calon gubernur dan wakil gubernur akan digelar tiga kali, dua kali di Papua tanggal 22 Oktober dan 8 November berlokasi di Papua Youth Creative Hub dan tanggal 21 November di Jakarta.
Dalam debat nanti, masing-masing pasangan calon gubernur dan wakil gubernur diperbolehkan membawa rombongan maksimal 50 orang untuk menghadiri debat tersebut.
“Para panelis akan kita sortir dan dia benar benar netral. Para panelis kami pertimbangkan dari sisi kepakarannya, memahami kondisi Papua baik secara sosiologi budaya, ekonomi rakyat, situasi HAM Papua, serta paham akan lingkungan dan lainnya,” ujarnya.
Page: 1 2
Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejak…
Menurut Kapolsek, modus yang digunakan pelaku adalah dengan membujuk korban menggunakan iming-iming nomor togel yang…
Menurut BTM, pembentukan Papua Utara bukan sekadar pemekaran administratif, melainkan langkah strategis untuk memperpendek rentang…
Bagi pasien yang tubuhnya kian rapuh akibat terapi, menaiki tangga karena lift rusak bukan sekadar…
Dikatakan, pihaknya memiliki tugas pada aspek ketersediaan, keterjangkauan, dan keamanan pangan. Namun, koordinasi dengan pengelola…
Hal ini dinilai krusial agar setiap program pemerintah dapat diterima dan dirasakan manfaatnya secara optimal…