

Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman sedang berdiri menyampaikan sambutan pada peresmian Pos Peka. (Foto: Humas Polres Mimika).
MIMIKA-Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman, S.I.K., M.H., meresmikan dua Pos Peduli Keamanan (Pos Peka) yang berada di Jalan Kartini Ujung, RT 07, Kelurahan Perintis dan RT 05, Jalur 1 SP 2, Kelurahan Timika Jaya, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, pada Sabtu, 5 Juli 2025.
Kapolres Mimika mengapresiasi inisiatif masyarakat dari dua lokasi berbeda yang telah membuat Pos Peka tersebut.
“Pos ini merupakan simbol gotong royong dan kepedulian warga terhadap keamanan. Maka saya nyatakan, Pos Peka Kalijati resmi dibuka dan dioperasikan,” tegas Kapolres dalam sambutannya, Sabtu malam.
Kapolres mengatakan bahwa Pos Peka adalah sarana penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Tak lupa, ia juga mengingatkan maraknya peredaran miras di Timika sebagai pemicu utama gangguan Kamtibmas seperti Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), penganiayaan, dan kecelakaan lalu lintas.
Page: 1 2
Gubernur Papua Mathius D Fakhiri, mengatakan program tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk…
Wakil Wali Kota Jayapura, Rustan Saru menjelaskan bahwa saat ini tim terpadu atau Garnisun terus…
Ia menambahkan, pada awal bulan lalu Pemkot Jayapura juga telah menyalurkan enam unit kendaraan dinas…
Agus Salim dan Sa’di berangkat dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Hamadi menggunakan satu unit perahu…
Kepala DKP Papua Iman Djuniawal, mengatakan selama ini sebagian besar hasil tangkapan ikan di Wilayah…
Dengan posisi sebagai ekonomi terbesar di kawasan dan anggota G20, ia menyebut bahwa Indonesia memiliki…