Categories: PARIWARA

Sejarah Baru Pelayanan Kesehatan di Tolikara

Ia menambahkan, RSUD Karubaga terus berbenah dan berupaya mengembangkan kapasitasnya, meskipun masih menghadapi keterbatasan dalam sumber daya manusia maupun peralatan medis. Harapannya, rumah sakit ini ke depan dapat semakin mandiri dan mengurangi kebutuhan rujukan pasien ke Wamena dan Jayapura.

Operasi sesar tersebut dipimpin oleh dr. William, Sp.OG, dokter spesialis kebidanan dan kandungan RSUD Karubaga. Dalam keterangannya, dr. William menjelaskan bahwa tindakan operasi dilakukan karena kondisi medis ibu yang sudah melewati waktu persalinan dan mengalami penurunan jumlah air ketuban.

“Puji Tuhan, operasi berjalan lancar dan bayi lahir dengan selamat, berat badan 3.730 gram, dengan APGAR score 7–9. Bayi menangis spontan saat lahir dan kini ibu menjalani perawatan pascaoperasi dengan kondisi stabil,” ungkap dr. William penuh syukur.

Sebagai bentuk peningkatan fasilitas, RSUD Karubaga kini juga dilengkapi dengan alat USG 3D dan 4D modern, yang memungkinkan pemeriksaan kehamilan dilakukan dengan lebih akurat. Seluruh layanan ini, termasuk operasi dan pemeriksaan USG, diberikan secara gratis kepada masyarakat berkat dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Tolikara.

“Semua layanan kesehatan di RSUD Karubaga diberikan tanpa biaya. Ini adalah komitmen nyata pemerintah daerah agar masyarakat, khususnya ibu dan anak, bisa mendapatkan pelayanan medis yang layak tanpa harus keluar daerah,” tegas dr. William.

Sementara itu, keluarga pasien yang menjalani operasi, Mundius Yigibalom, menyampaikan rasa syukur mendalam kepada Tuhan dan apresiasi kepada seluruh tim medis RSUD Karubaga atas keberhasilan operasi tersebut.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Bahan Pangan MBG Diharap Pakai Pangan Lokal

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pangan Papua Sri Utami mengatakan pihaknya mendukung pelaksanaan MBG sebagai bagian…

1 day ago

Tak Hanya Sediakan Makan Tapi Harus Diikuti Edukasi PHBS

“Program MBG sangat strategis bagi Papua karena mendukung 'Transformasi Papua Baru yang Maju dan Harmonis’…

1 day ago

Satu Pelaku Diduga Pernah Terlibat Pembunuhan

‘’Pelakunya 2 orang. Satu membawa parang dan satu pelaku lainnya membawa pisau. Luka besar pada…

1 day ago

Tunggakan Menumpuk, Petugas RSJ Abepura Mogok

Ini terlihat di dua rumah sakit pemerintah yakni RSJ Abepura dan RSUD Jayapura. Bahkan untuk…

2 days ago

Tim Tamu Tak Mau Kompromi

Persipura kini masih berada pada peringkat ketiga dengan koleksi 33 poin. Mereka hanya terpaut satu…

2 days ago

Resmi, Basarnas Hentikan Operasi SAR Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

”Sehingga pada malam ini saya selaku kepala Basarnas, selaku SAR Coordinator mendeklir bahwa operasi pencarian…

2 days ago