

Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo saat meletakkan batu pertama pembangunan gedung Koperasi Merah Putih di Kampung Waena, Selasa (25/6). (foto:Hans Palen/Cepos)
JAYAPURA– Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo mengatakan, Pemerintah Kota Jayapura terus berkomitmen untuk terus mendorong pembentukan Koperasi Merah Putih ditingkat Kelurahan dan Kampung. Kali ini, Koperasi Merah Putih kembali dibangun di Kampung Waena, Distrik Heram, Kota Jayapura, Selasa (25/6).
“Pembentukan Koperasi Merah Putih ini sesuai dengan intruksi Presiden nomor 9 tahun 2025 tentang percepatan pembentukan koperasi Kelurahan/Desa,” ungkap Abisai Rollo.
Kata Abisai Rollo bahwa, khusus di Kota Jayapura akan dibangunkan sebanyak 39 Koperasi Merah Putih. “Jadi, Koperasi Merah Putih ini nanti akan tersebar di 14 Kampung dan 25 Kelurahan di Kota Jayapura,”terang pria yang biasa disapa ABR.
Sementara itu, pembentukan Koperasi Merah Putih ini tujuannya sebagai upaya meningkatkan ketahanan pangan nasional dan percepatan pengentasan kemiskinan.
Adapun Presiden Prabowo Subianto menargetkan sekitar 70 ribu koperasi merah putih.
“Kita lihat pembentukan Koperasi Merah Putih sangat baik dan membantu masyarakat di Kampung, karena ini berfungsi mengurangi rantai pasok yang panjang dari petani ke konsumen,” terang ABR.
Sambung ABR bahwa, selain itu koperasi ini juga akan menyerap banyak tenaga kerja dari masyarakat sekitar. Kemudian meningkatkan ketahanan ekonomi, keuangan UMKM dan akselerator hasil UMKM.
Page: 1 2
Menurut Fakhiri, program ini dinilai menjadi langkah konkret untuk mengurangi ketergantungan pasokan pangan dari luar…
Selain itu, alasan lain Kemendukbangga Papua tidak mencapai target tersebut yakni adanya pergantian nomenklatur…
Salah seorang penjaga di Pantai Hamadi, Jimmly Rumkorem (47) mengatakan bahwa pantai Hamadi masih menjadi…
Jembatan yang seharusnya dilindungi, dijaga dan dirawat itu, karena merupakan salah satu ikonik di…
Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga melalui Ps Kasi Humas Polres Merauke Ipda Andre MS, ditemui…
Kepala Kampung Skow Mabo, Hanok R. Mallo, menjelaskan bahwa prioritas utama tahun ini meliputi…