Categories: METROPOLIS

Pencarian Ditutup, Dua Nelayan Belum Ditemukan

Sementara itu, pihak keluarga masih berharap akan adanya kabar baik. Nur Janah Jayani, istri dari Agus Salim, mengungkapkan bahwa hingga kini pihak keluarga belum mendapatkan informasi apapun terkait keberadaan suaminya, maupun Sa’di.

“Kami belum dapat informasi mereka ada di mana,” ujar Nur Janah Jayani melalui pesan WhatsApp.

Ia menuturkan, pihak keluarga telah berupaya mencari keberadaan Agus dan Sa’di dengan mendatangi rekan-rekan sesama nelayan serta menyebarkan informasi ke berbagai pihak. Namun, upaya tersebut juga belum membuahkan hasil.

“Kami sudah bertanya ke teman-teman nelayan, tapi sampai sekarang tidak ada yang melihat mereka,” jelasnya.

Selain berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan Basarnas Jayapura, keluarga juga mencoba berbagai cara lain sebagai bentuk ikhtiar. Salah satunya dengan mencari petunjuk melalui orang pintar.

“Kami juga sudah coba cari alternatif lain, katanya suami saya dan temannya Sa’di masih hidup dan terdampar di suatu pulau. Tapi kami tidak tahu pulau yang dimaksud itu di mana,” ungkapnya.

Meski pencarian resmi telah dihentikan, Nur Janah Jayani mengaku masih menyimpan harapan besar agar suaminya dapat kembali ke rumah dalam keadaan selamat.”Saya masih yakin suami saya masih hidup. Semoga secepatnya bisa pulang ke rumah,” pungkasnya. (rel/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Buah Ini Paling Banyak Terkontaminasi Microplastik

Apabila mikroplastik masuk ke dalam tubuh manusia melalui makanan, mikroplastik akan melekat pada dinding usus,…

22 hours ago

Sering Dikonsumsi, Makanan Ini Disebut Berkaitan dengan Risiko Kanker

Merujuk pada pemaparan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA), akrilamida didefinisikan sebagai…

23 hours ago

Dibacok Bertibu-tubi, Seorang Pedagang Meregang Nyawa

Berdasarkan rilis diterima media ini dari Humas Polres Mappi, Kapolres Mappi Kompol Suparmin, melalui Kasat…

24 hours ago

Dua Menteri Dituding Ikut Merusak Papua

Bentuk protes tersebut dilakukan di Lingkaran Abepura sambil membawa poster beragam tulisan, di antaranya: Salibkan…

1 day ago

Mahasiswa Kecewa, Menteri HAM Dianggap Melanggar HAM

Seharusnya menurut mereka, kehadiran Menteri HAM di Papua menjadi momentum untuk bertemu langsung dengan mahasiswa,…

1 day ago

Di RSUD Jayapura, Stok Obat Kemoterapi Kosong

Kepala Unit Kemoterapi RSUD Jayapura, dr Jan Frits Siauta, SpB subsp (K), Finacs mengungkapkan, sejumlah…

1 day ago