Categories: METROPOLIS

Pemprov Papua Tegaskan Komitmen untuk Wujudkan Visi Papua Cerah

JAYAPURA – Pemerintah Provinsi Papua menegaskan komitmennya untuk mewujudkan visi “Papua Cerah” melalui penguatan peran Satuan Tugas Perlindungan Masyarakat (Satgas Linmas).

Hal itu disampaikan dalam Rapat Koordinasi Teknis Pembentukan Satgas Linmas tingkat Papua di Kota Jayapura, Kamis (16/10). Rapat ini dihadiri Satpol PP yang ada di wilayah daerah otonomi baru (DOB).

Pelaksana Tugas Asisten III Setda Papua, Triwarno Purnomo, yang mewakili Gubernur Papua, Matius Fakhiri mengatakan, pembentukan Satgas Linmas sejalan dengan misi pemerintah menjadikan Papua yang cerdas, sejahtera, dan harmonis.

Menurut Triwarno, penguatan kelembagaan Linmas penting untuk menjaga ketertiban sosial dan ketentraman masyarakat. Selain itu, Linmas juga berperan strategis dalam penanganan kebencanaan, baik alam maupun non-alam.

“Gubernur sangat mengharapkan kegiatan ini berlangsung dengan baik dan diikuti seluruh peserta secara serius,” kata Triwarno.

Menurutnya, forum Rakortek diharapkan menghasilkan mekanisme dan rencana aksi yang memperkuat keberlanjutan Linmas di Papua.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Dibacok Bertibu-tubi, Seorang Pedagang Meregang Nyawa

Berdasarkan rilis diterima media ini dari Humas Polres Mappi, Kapolres Mappi Kompol Suparmin, melalui Kasat…

11 hours ago

Dua Menteri Dituding Ikut Merusak Papua

Bentuk protes tersebut dilakukan di Lingkaran Abepura sambil membawa poster beragam tulisan, di antaranya: Salibkan…

12 hours ago

Mahasiswa Kecewa, Menteri HAM Dianggap Melanggar HAM

Seharusnya menurut mereka, kehadiran Menteri HAM di Papua menjadi momentum untuk bertemu langsung dengan mahasiswa,…

13 hours ago

Pembayaran Denda Adat Belum Temukan Titik Temu Dua Kelompok Warga Memanas

Penyelesaian kasus tersebut sebelumnya telah di mediasi oleh polres Jayawijaya, namun tak mendapatkan titik temu…

16 hours ago

Tetapkan PBB P2 Bandara Rp 11,1 Miliar, Angkasa Pura Ajukan Keringanan

Penetapan tersebut merupakan hasil pembahasan antara Bapenda dan Bupati Jayapura, yang sebelumnya telah disepakati dan…

17 hours ago

Ditemukan Sejumlah Siswa Belum Lancar Membaca

Sekolah rakyat terintegrasi 77 Merauke yang menempati sebagian dari gedung SMKN 2 Merauke di Jalan…

18 hours ago