Categories: METROPOLIS

Warga Skouw Keluhkan Minimnya Lampu Jalan

JAYAPURA-Anggota DPRK Jayapura dari daerah pengangkatan (Dapeng) III yakni Skouw Mabo dan Skouw Yambe Christian Ireeuw, menggelar kegiatan reses perdananya di Kampung Skouw Mabo, Distrik Muara Tami, Sabtu (14/6). Kegiatan ini merupakan yang pertama setelah ia resmi dilantik sebagai anggota DPRK.

Kehadiran Christian disambut antusias oleh masyarakat setempat. Dalam dialog bersama warga, ia mendengarkan berbagai aspirasi, saran, serta masukan langsung dari masyarakat tiga kampung di wilayah Skouw, yakni Skouw Yambe, Skouw Mabo, dan Skouw Sae.

Beberapa aspirasi utama yang disampaikan warga di antaranya adalah, penerangan Jalan. Masyarakat mengeluhkan masih minimnya penerangan jalan menuju dan di dalam wilayah tiga kampung Skouw. “Mereka meminta pemerintah kota untuk segera memasang lampu jalan guna menunjang aktivitas masyarakat pada malam hari,” ujar Christian.

Warga juga menyampaikan keresahan mereka terkait belum terakomodirnya lulusan sarjana dari tiga kampung Skouw dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Mereka berharap Pemkot Jayapura memberikan perhatian khusus dan alokasi formasi bagi masyarakat adat setempat.

Kemudian Pemberdayaan komoditi lokal salah satunya komoditas kelapa yang dihasilkan masyarakat Skouw disebut belum memiliki daya jual yang baik di pasar lokal karena bersaing dengan pasokan dari luar daerah.

“Warga mengusulkan agar Pemkot menerbitkan regulasi untuk mendukung dan melindungi produk lokal kampung,” jelas Christian.

Dan salah satu aspirasi penting yang muncul adalah keinginan masyarakat agar Distrik Muara Tami dimekarkan menjadi sebuah kabupaten tersendiri, mengingat posisinya sebagai pintu masuk utama Indonesia-PNG. Mereka juga meminta agar anak adat Skouw diberi ruang untuk menjabat sebagai kepala distrik.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Kemungkinan Besar Pemain Asing Tidak Diubah

Coach RD sepertinya masih yakin dengan Matheus Silva, Arthur Vieira dan Takuya Matsunaga untuk mengisi…

5 hours ago

Merauke Dilanda Cuaca Ekstrim, BMKG Keluarkan Peringatan Dini

‘’Penyebabnya apa? karena di bulan Januari sudah masuk penghujan di Papua Selatan kemudian ada daerah…

5 hours ago

Persipura Terus Perkuat Pertahanan

Juru taktik Persipura, Rahmad Darmawan mengatakan bahwa dua laga away ini sangat penting bagi mereka…

6 hours ago

Air Bersih di Timika Tak Lagi Mengalir, Warga Resah

Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini, hampir sebagian besar wilayah di kota Timika tidak lagi…

7 hours ago

Bentrok di Kwamki Narama Segera Berakhir

Hal ini berdasarkan hasil pertemuan antara Pemerintah Kabupaten Mimika bersama masing-masing pihak yang berkonflik secara…

7 hours ago

Puskesmas Gudang Arang Secara Beruntun Dibobol Maling

Adapun barang-barang yang hilang dibawa kabur oleh pelaku tersebut berupa 10 kipas angin, 2 dispencer,…

8 hours ago