

Kali Acay, dipenuhi gulma dan sampah (foto:Mboik Cepos)
JAYAPURA-Kali Acay sangat membutuhkan perhatian lebih dari semua pihak. Baik pemerintah juga masyarakat di Kota Jayapura. Masalah yang kerap terjadi di Kali Acay ini, pertama adanya sampah-sampah botol plastik maupun jenis sampah lainnya yang berasal dari rumah tangga yang sengaja dibuang ke daerah aliran sungai. I
Sampah-sampah ini yang kemudian menumpuk di Kali Acay, terutama pada jaring-jaring penangkap sampah yang dipasang oleh pemerintah. Masalah lain, terjadinya sedimentasi akibat gulma yang tumbuh begitu cepat. Dua persoalan ini telah mengakibatkan terjadinya persoalan baru di Kali Acay, yaitu pendangkalan dan terkesan sangat kumuh.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Jayapura, Nofdy J Rampi menerangkan, sebelumnya sudah membersihkan kali tersebut bersama dengan BWS Papua dan juga Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Provinsi Papua.
“Sudah sering dibersihkan sebelumnya, kami sudah turun sama-sama dengan BWS dan juga Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Provinsi Papua,” kata Nofdy J. Rampi, belum lama ini.
Page: 1 2
Kepala Kejaksaan Negeri Merauke Dr. Paris Manalu, SH, MH, didampingi Kepala Seksi Pemulihan Aset Arief…
Saat ini, Pemerintah Kota Jayapura telah melantik sebanyak 26 pimpinan OPD sebagai pejabat definitif. Namun…
Plt Kepala PELNI Cabang Merauke Sandi mengungkapkan, KM Tatamailau yang tiba dan sandar di Dermaga…
Untuk itu, Rustan Saru meminta Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jayapura agar segera melakukan evaluasi menyeluruh…
Ketua Panitia Pelaksana Soleman Jambormias didampingi Wakil Ketua dan Sekretaris Panitia kepada wartawan mengungkapkan, Sidang…
"Untuk penumpang yang turun dari KM Dorolonda hari ini sebanyak 1.337 orang. Sedangkan data penumpang…