Categories: METROPOLIS

Traffic Light Waena Diminta Segera Diperbaiki

JAYAPURA-Lampu pengatur lalulintas atau traffic light di pertigaan jalan masuk SPG Waena, belum dibenahi pemerintah sampai saat ini. Meskipun kerusakan ini sudah terjadi sejak satu bulan yang lalu, tepatnya pada Kamis (28/12).

   Kini  sebulan berlalu, belum ada tanda-tanda lampu lalulintas tersebut diperbaiki. Padahal keberadaanya sangat penting, terutama mengatur laju kendaraan pada saat jam-jam sibuk.

   “Kami berharap ada perhatian dari pemerintah, karena sudah cukup lama tapi belum juga diperbaiki, ini penting karena jalur ini sangat padat dan ramai kalau jam sibuk. Jangan sampai ada korban dulu,” ujar Darwin salah satu pengguna jalan teresebut, Sabtu (3/2).

   Sebagai warga yang setiap hari melintasi jalan itu, dia mengaku, sudah beberapa kali menyaksikan kejadian yang hampir menimbulkan kecelakaan. Terutama para pengguna jalan yang terburu-buru atau yang belum tahu kondisi lampu lalulintas  rusak.

   Apalagi ketika traffic light itu sudah rusak kadang-kadang warga berebutan untuk melintasi persimpangan.  Padahal kalau ada lampu traffic light nya itu sangat mudah karena semuanya sudah diatur.

  “Jadi kami sangat berharap supaya ini segera diperbaiki karena ini juga sangat berpotensi akan terjadinya kecelakaan di kawasan ini,” katanya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Gudang Dibobol, 10 Unit Motor Aset PON Dicuri

Kejadian pertama kali diketahui oleh penjaga stadion, Thomas Kurunimanop, saat melakukan pengecekan sekira pukul 05.00…

7 hours ago

Para Pelaku Pembunuhan Sadis di Mimika Dibekuk

Kata Kapolres, penangkapan itu dilakukan pada tanggal 6 Januari 2026. Tiga orang diantaranya ditangkap sebagai…

8 hours ago

Tahun Ini MBG Fokus Ibu Hamil, Ibu Menyusui dan Balita

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menyampaikan, hingga akhir tahun ini jumlah penerima manfaat…

9 hours ago

KPK Imbau Wajib Pajak Lapor Bila Alami Pemerasan

Menurut Asep, imbauan itu disampaikan sebagai bentuk pengawasan sekaligus aksi nyata KPK dalam menjaga kedaulatan…

10 hours ago

PTDI Hidupkan Kembali CN235 Perkuat Operasi Militer di Papua

"Kami bersyukur bahwa program restorasi pesawat CN235-100M A-2305 yang telah berhasil diselesaikan dan kini siap…

14 hours ago

Bisa Jadikan Postingan Sebagai Alat Kontrol

Masyarakat dengan cepat menyebarkan informasi melalui akunnya masing-masing untuk memobilisasi dan menarik dukungan publik dalam…

1 day ago