Categories: SENTANI

Dari 139 Kampung Harus ada Inovasi untuk  Hasilkan Pendapat

SENTANI-Dari 139 Kampung di Kabupaten Jayapura Sekda Kabupaten Jayapura Hana S. Hikoyabi mengharapkan setiap kampung bisa menghasilkan pendapatan asli kampung, dengan mengoptimalkan sumber potensi yang ada di kampung.

Untuk itu diharapkan setiap kampung di Kabupaten Jayapura ada Badan Usaha Milik Kampung (Bumkam) yang dikelola dengan baik dan professional,  demi meningkatkan kesejahteraan perekonomian masyarakat di kampung dan setiap kampung ada pembangunan yang berkelanjutan.

“Kita lihat di Pulau Jawa banyak kampung di sana sudah menghasilkan pendapatan asli kampung lewat pengelolaan sumber potensi di kampung dan dibuatkan  Bumkam. Saya harap kampung- kampung di Kabupaten Jayapura juga bisa seperti ini, karena jika kampung itu bisa menghasilkan pendapatan asli kampong,  maka dipastikan kesejahteraan masyarakat di kampung akan terjamin,”ungkapnya,  Kamis (4/7) kemarin.

Sekda Hana menjelaskan, Kabupaten Jayapura memiliki banyak sumber potensi alam di setiap wilayah pembangunan. Baik itu wilayah pembangunan I, II, III dan IV. Ada potensi perikanan, perkebunan, pariwisata, sektor jasa dan perdagangan dan lainnya. Semua harus dikelola dan dimanfaatkan secara optimal, jangan lengah dengan setiap bantuan yang diberikan di kampong,  karena bantuan ini sifatnya hanya sementara tidak selamanya, tapi jika kampung sudah bisa menghasilkan pendapatan asli kampung, maka kampung akan mandiri dan sejahtera.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Publik Menati Kinerja Staff Khusus

Kossay menyebut peristiwa ini tidak hanya bersifat seremonial, tetapi sarat makna strategis yang memunculkan beragam…

59 minutes ago

Diduga Bodong, Mobil Oknum Anggota TNI Diamankan

‘’Yang dia berikan kepada kami foto copy STNK. Aslinya tidak ditunjukkan. Kemudian BPKB juga tidak…

2 hours ago

Menteri Pigai Jangan Bangga, Banyak Kasus HAM Papua Tak Tuntas

Kepada wartawan di Universitas Cenderawasih (Uncen) pada, Senin (20/1/2026) pria yang akrab disapa Pigai itu…

3 hours ago

Kejati Papua Barat Tahan Dua Tersangka Korupsi Dermaga Marampa

Nilai proyek pembangunan dermaga apung Marampa tahap IV yang tercantum dalam daftar pelaksana anggaran (DPA)…

4 hours ago

Purbaya: Perusahaan Asal Tiongkok Siap-siap

Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyampaikan bakal melakukan sidak terhadap perusahaan baja asal Tiongkok…

5 hours ago

Potongan Fee Proyek Merupakan Penyakit Lama

Maidi diduga terlibat dalam kasus dugaan fee proyek serta penyimpangan dana Corporate Social Responsibility (CSR).…

9 hours ago