Categories: PEGUNUNGAN

Pertama Kali SMPN 1 Ilaga Gelar ANBK, Pj Bupati Nenu Tabuni Beri Apresiasi

ILAGA– Meski berada di daerah yang minim fasilitas, namun SMP Negeri 1 Ilaga, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah, tidak mau kalah dengan daerah lain.

Pelan tapi pasti, mereka mulai menata pendidikannya, salah satunya adalah untuk pertama kali sekolah ini berhasil menyelenggarakan ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2024.

Ujian ini merupakan program evaluasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang dilaksanakan secara serentak di seluruh tanah air.

Ujian ANBK yang pertama kali ini menarik perhatian dari Penjabat Bupati Puncak, Nenu Tabuni yang langsung hadir sekaligus memantau pelaksanaan ujian tersebut di SMPN 1 Ilaga, Selasa (10/9/2024).

Dalam kesempatan tersebut Penjabat Bupati Nenu Tabuni mengapresiasi kinerja guru guru yang meskipun terbilang minimnya jaringan internet, serta fasilitas, namun guru dengan semangat yang tinggi, tetap melaksanakan kegiatan ini.

“Ini baru pertama kali melakukan ujian berbasis komputer. Ini terobosan yang dilakukan oleh para guru. Ini sangat kami apresisi. Dari sisi lain, kita prihatin dengan kondisi fasilitas, namun di sisi lain kami harus berikan apresiasi bagi mereka. Terkendala jaringan, maka kami akan upayakan jaringan ini akan kita bantu,” ungkap Pj Bupati Nenu Tabuni.

“Hari ini, kami di SMPN 1 Ilaga, kami memberikan semangat kepada anak-anak sekolah. Ada beberapa hal yang kami dapat, terutama minimnya guru dan kurang fasilitas yang memadai, gedung sekolah dan kami prihatin dengan kondisi saat ini,” sambungnya.

Setelah memantau proses belajar mengajar di SMPN 1 Ilaga, Pj Bupati Nenu Tabuni menyampaikan bahwa akan dilakukan evaluasi total.

“Saya sudah minta agar dinas pendidkan buat undangan. Kita rapat, terkait dengan kendala dan kondisi dan mereka harus siapkan data pendidikan. Data jumlah guru yang aktif, jumlah sekolah yang aktif, jumlah siswa yang aktif, serta fasilitas. Nanti kita kaji, sehingga pemerirntah bisa merencanakan  mengambil keputusan,”tambahnya.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Pembayaran Denda Adat Belum Temukan Titik Temu Dua Kelompok Warga Memanas

Penyelesaian kasus tersebut sebelumnya telah di mediasi oleh polres Jayawijaya, namun tak mendapatkan titik temu…

2 hours ago

Tetapkan PBB P2 Bandara Rp 11,1 Miliar, Angkasa Pura Ajukan Keringanan

Penetapan tersebut merupakan hasil pembahasan antara Bapenda dan Bupati Jayapura, yang sebelumnya telah disepakati dan…

3 hours ago

Ditemukan Sejumlah Siswa Belum Lancar Membaca

Sekolah rakyat terintegrasi 77 Merauke yang menempati sebagian dari gedung SMKN 2 Merauke di Jalan…

4 hours ago

Pemerintah Harus Hadir Hingga Kampung Terjauh

Menurutnya, masih banyak masyarakat di wilayah pedalaman yang hidup jauh dari pusat pemerintahan dan belum…

4 hours ago

Dua Spesialis Hipnotis di Jayapura Dibekuk

Kedua pelaku yang diamankan masing-masing berinisial DI (38) dan A (28). Penangkapan ini merupakan tindak…

5 hours ago

Pemkab Jayapura Dorong Bandara Sentani Buka Penerbangan Internasional

Bupati Yunus Wonda mengatakan, rapat koordinasi ini diharapkan menjadi langkah awal dukungan bersama antara Pemerintah…

5 hours ago