Categories: MERAUKE

Tinjau Pusat Pemerintahan di Salor, Persoalan Material Jadi Kendala Kontraktor

MERAUKE– Rombongan Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) meninjau pusat pemerintahan di Kota Terpadu Mandiri (KTM) Salor, Distrik Kurik, Kabupaten Merauke, Jumat (16/5/2025).

Perjalanan rombongan ke Salor bersama Gubernur Apolo Safanpo didampingi Sekda Papua Selatan, Maddaremmeng, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi (DPRP) Papua Selatan, Heribertus Silvinus Silubun, dan Ketua Majelis Rakyat Provinsi Papua Selatan, Demianus Katayu.

Saat tiba, rombongan disambut oleh Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Papua, Corneles Sagrim bersama karyawan dan diarahkan ke lokasi pembangunan Kantor DPRP Papua Selatan.

Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Papua, Corneles Sagrim kepada rombongan menjelaskan Kantor DPRP Papua Selatan berseblahan dengan Kantor MRP Papua Selatan.  Menurut Corneles, pembangunan kantor wakil rakyat itu direncanakan tiga lantai.Hingga kini progres pembangunan kantor tengah mencapai 18 persen. Luasan kawasan kantor DPRP Papua Selatan sekitar 4 hektar sesuai master plan.Kantor tersebut berseblahan dengan Kantor Majelis Rakyat Provinsi Papua Selatan.

Setelah meninjau lokasi Kantor DPRP Papua Selatan, rombongan bersama Gubernur Apolo Safanpo melanjutkan perjalanan meninjau area pembangunan Kantor Gubernur Papua Selatan.

Saat tiba, Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Papua, Corneles Sagrim diarahkan ke peta pembangunan Kantor Gubernur. Corneles menjelaskan kepada rombongan dan Gubernur Apolo bahwa luas lahan kantor itu sekitar 11 ribu lebih persegi.

Lanjut Corneles, kantor tersebut direncanakan lantai tiga.Fasilitas di kantor itu di antaranya lapangan upacara, lahan pakiran motor, parkiran mobil, dan parkiran sepeda. Selain itu, kata Corneles Sagrim ada juga pembangunan gedung green house dan tempat olahraga disekitar kawasan lokasi kantor gubernur.

“Untuk pembangunan kantor gubernur sementara pemasangan tiang pancang, setelah itu dilanjutkan dengan pembangunan,” kata Cornels kepada rombongan Komisi II DPR RI dan Gubernur Apolo.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Wagub Papua: Jadikan HAM Pilar Pembangunan Daerah!

  "Saat ini pembangunan Papua tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga harus memastikan…

3 hours ago

Pencarian Ditutup, Dua Nelayan Belum Ditemukan

Humas SAR Jayapura, Silvia Yoku, menyampaikan bahwa operasi pencarian resmi telah dihentikan. Ia menjelaskan, keputusan…

3 hours ago

Dua Paket Sabu Diamankan di Bandara Mozes Kilangin Timika

Pengungkapan berawal dari kecurigaan seorang kru maskapai Asian One berinisial MAAP terhadap sebuah paket titipan…

4 hours ago

Wali Kota: Pedagang Musiman Dilarang Berjualan di Pinggir Jalan!

Wali Kota mengungkapkan bahwa sejumlah pedagang buah musiman sempat mengajukan permohonan secara langsung untuk berjualan…

4 hours ago

Ditetapkan Tersangka Korupsi, Ketua Bunda PAUD Papua Selatan Jalani Pemeriksaan

Pemeriksaan ini dilakukan penyidik setelah yang bersangkutan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi terhadap…

5 hours ago

Awalnya Kerap Berkelahi, Kini Kebiasaan Lama Mulai Luruh Seiring Waktu

Di ruangan yang dindingnya bercat putih ini, proses belajar mengajar berlangsung. Matematika, cerpen, hingga menggambar…

6 hours ago