Categories: BERITA UTAMA

Pj Gubernur: Laporkan Jika Temukan ASN Terlibat Politik Praktis

Tak Lama Lagi Deklarasi Pilkada Damai Digelar

JAYAPURA – Pemungutan Suara Ulang (PSU) tak lama lagi. Jika menghitung hari maka hanya membutuhkan waktu 26 hari jelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua. Pj Gubernur, Agus Fatoni juga masih nge-gas bertemu para pemangku kebijakan dalam Forkopimda. Ini untuk membangun koordinasi lintas sektor untuk memastikan pelaksanaan PSU berjalan tanpa aral.

Dan pada Kamis (10/7) kemarin Fatoni kembali melakukan pertemuan dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua. Pertemuan yang digelar di kantor gubernur ini untuk membahas kesiapan pelaksanaan PSU yang dijadwalkan pada 6 Agustus mendatang. Ia pun memberi perhatian serius pada validitas data dan tahapan teknis pelaksanaan PSU.

“Pertemuan ini fokus mengevaluasi progres persiapan PSU, termasuk kendala teknis dan dukungan yang dibutuhkan KPU dari pemerintah daerah. Saya pun meminta laporan lengkap dari KPU terkait yang sudah dilakukan dan yang akan dilakukan, serta permasalahan apa saja yang dihadapi,” ungkapnya.

Pertemuan itu juga membahas dukungan dari pemerintah daerah (Pemda) dan beberapa solusi telah disepakati. “Koordinasi akan terus ditingkatkan agar PSU berjalan lancar dan aman,” imbuhnya. Pj Gubernur memang tak bisa terlalu lama beradaptasi bahkan dihari pertama di Jayapura ia langsung berkeliling. Bertemu para tokoh untuk berkoordinasi.

Gubernur juga mengingatkan seluruh ASN di Papua agar menjaga netralitas selama proses PSU berlangsung. Termasuk dibutuhkan peran aktif media dan masyarakat dalam mengawasi pelanggaran yang mungkin dilakukan ASN.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

KM. Bintang Laut Tenggelam di Laut Arafura, Satu Tewas, Enam Hilang

Sebanyak 13 anak buah kapal ditemukan di laut dan selamatkan oleh kapal nelayan yang melintas…

11 hours ago

Tiga Anggota TPNPB-OPM Kembali ke Pangkuan NKRI

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

12 hours ago

Tuntut Ganti Rugi, TK Negeri Pembina Merauke Dipalang Pemilik Hak Ulayat

Lusia Leftumun mengungkapkan, pemalangan ini merupakan yang kedua kalinya. Di tahun 2025 saat sekolah mau…

13 hours ago

Dewan Adat Papua Wilayah Hubula Imbau Jaga Kedamaian Bersama

Ketua Dewan Adat Wilayah Hubula Enggelbert Sorabut menyebutkan jika wilayah Adat Daerah Hubula atau Hubulama…

15 hours ago

Temui Puluhan Pencaker: “Saya Datang untuk Memperbaiki, Bukan Menyalahkan”

Massa yang terdiri dari ibu-ibu, bapak-bapak, hingga pemuda tersebut datang menuntut keadilan. Beberapa menuntut kejelasan…

16 hours ago

Menuju Smart City, Diskominfo Kab. Jayawijaya Mulai Bentuk Command Center

Plt Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayawijaya Imanuel Herman Medlama.S.STP menyatakan untuk mendukung Jayawijaya sebagai Smart…

17 hours ago