Categories: SEPAKBOLA DUNIA

Prediksi Uruguay vs Kanada di Copa America 2024, Laga Sengit Pelipur Lara

JAKARTA-Laga perebutan juara 3 Copa America 2024 antara Uruguay dan Kanada dijadwalkan akan menjadi pengobat luka bagi kedua tim yang sama-sama gagal menembus final. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Bank of America, Charlotte, North Carolina, Amerika Serikat, dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar pada Minggu, 14 Juli 2024, mulai pukul 07.00 WIB. Bagi yang ingin menyaksikan secara online, live streaming Copa America 2024 dapat diakses melalui Vidio.

Timnas Kanada gagal menembus final dalam debut mereka di Copa America setelah kalah 0-2 dari Argentina di semifinal. Kekalahan ini merupakan yang kedua kalinya bagi Les Rouges dari Argentina dalam kejuaraan yang sama. Sebelumnya, Kanada juga kalah dengan skor 2-0 dari Argentina di laga pembuka fase grup.

Di sisi lain, Timnas Uruguay harus mengakui keunggulan Kolombia di semifinal dalam pertandingan yang berlangsung sengit di Charlotte. Gol tunggal dari Jefferson Lerma memupus harapan Uruguay untuk menantang Argentina di final.

Kekalahan di semifinal memang menyesakkan bagi kedua tim. Namun, turnamen Copa America 2024 menawarkan laga pelampiasan berupa duel perebutan juara 3. Setidaknya, Uruguay atau Kanada nantinya dapat menyudahi turnamen dengan senyuman dari kemenangan di laga ini.

Dari kubu Kanada, mereka memang tak bisa berbuat banyak ketika berhadapan dengan Argentina di babak 4 besar. Hanya masalah kematangan yang menghalangi Kanada untuk menang. Pasalnya, secara statistik, Timnas Kanada ternyata mampu mengimbangi Argentina. Kanada mencatatkan 49 persen penguasaan bola, melepaskan 9 tembakan (2 on target), dan membuat 86 persen akurasi umpan sukses. Sementara itu, Argentina tidak terlalu dominan dengan 51 persen penguasaan bola, 11 tembakan (3 on target), dan 85 persen akurasi umpan sukses.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos
Tags: Copa America

Recent Posts

Awalnya Kerap Berkelahi, Kini Kebiasaan Lama Mulai Luruh Seiring Waktu

Di ruangan yang dindingnya bercat putih ini, proses belajar mengajar berlangsung. Matematika, cerpen, hingga menggambar…

36 minutes ago

Polisi Sita 230 Liter Sopi Tanpa Pemilik di Pelabuhan Poumako

Iptu Hempy menjelaskan saat itu personel gabungan yang terdiri dari Polsek Kawasan Pelabuhan Pomako, Lanal…

2 hours ago

Penampakan Uang Rp 2,6 Miliar di Kresek Hitam dan Karung Hijau Hasil Pemerasan

Juru bicara KPK, Budi Prasetyo, menjelaskan uang itu diamankan dari penguasaan empat orang sebagai tersangka,…

2 hours ago

Hadiri UMKM Papua Kreatif Emas, Bupati Dorong Pengembangan Kampung Wisata Aitok

Bupati Jayawijaya, Atenius Murip, SH, MH menyatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah…

3 hours ago

Pencarian Korban Pesawat ATR 42-500 Berlanjut, Tim SAR Sisir Beberapa Titik

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Makassar Andi Sultan menyampaikan bahwa pihaknya kembali membagi…

3 hours ago

Di 2025, 6 Kasus Filariasis Ditemukan di Mimika

Saat menemukan adanya orang dengan gejala-gejala Kaki Gajah maka akan langsung dilakukan oleh pemeriksaan oleh…

4 hours ago