

Jhon Pigay saat melakukan latihan di Stadion Mahacandra Uncen beberapa waktu lalu. (foto:Erianto / Cepos)
JAYAPURA – Jhon Pigay mengalami musim yang kurang baik musim ini. Ia menjadi satu dari enam pemain yang dicoret Persipura Jayapura pada putaran kedua Championship 2025/2026. Tentu ini musim yang buruk bagi jebolan sepakbola PON Papua itu. Musim lalu, Jhon menyita perhatian setelah tampil impresif bersama PSBS Biak pada kompetisi Liga 1 2024/2025.
Kecintaannya kepada Persipura memaksa Jhon melakukan pilihan berat. Ia terpaksa meninggalkan Liga 1 untuk bisa bergabung bersama Persipura.Ricardo Salampessy yang merupakan pelatih kepala Persipura saat itu menegaskan bahwa Jhon akan dipasang sebagai kiper utama.
Sayang, petaka menghampiri Jhon. Mantan kiper Persewar Waropen itu mengalami cedera patah tulang tangan kiri sebelum kompetisi dimulai. Ia pun naik meja operasi dan harus istirahat panjang untuk bisa kembali bermain.
Melihat kondisi Jhon, Persipura akhirnya menambah satu kiper lagi, yakni Rafly Kapoh. Sekaligus melengkapi 5 kiper Mutiara Hitam. Selama Jhon dalam masa pemulihan, Persipura memilih Adzib Hakim sebagai kiper utama. Hakim pun menjawab kepercayaan itu dengan penampilan impresif di bawah mistar gawang.
Page: 1 2
Entis menjelaskan terkait ketersediaan air bersih di RSUD Jayapura, pihaknya langsung menurunkan Tim Teknis yang…
Plt Direktur RSUD Jayapura, Andreas Pekey menjelaskan, anggaran Rp104 miliar tersebut bersumber dari dana Otonomi…
Pertemuan di Hambalang dihadiri sejumlah menteri dan pejabat tinggi negara, di antaranya Menteri Koordinator Bidang…
Muhammadiyah menetapkan bahwa 1 Ramadan 1447 H jatuh pada Rabu, 18 Februari 2026. Keputusan tersebut…
”Tim DVI Biddokkes Polda Sulsel didukung oleh Tim DVI Pusdokkes Polri, Tim Pusiden Polri, Tim…
"Upaya perbaikan gizi membutuhkan solusi berkelanjutan dan tidak dapat dipisahkan dari kebijakan ekonomi, termasuk keterbukaan…