Categories: METROPOLIS

Kampung Moso Miliki Posisi Strategis Sebagai Garda Terdepan Negara

JAYAPURA– Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo meminta kepada masyarakat Kampung Mosso yanhg berada di perbatasan RI-PNG untuk menjaga kampung mereka dengan baik, terutama dalam menjaga keamanan, kebersihan, dan keharmonisan sosial.

Dalam dialog bersama warga, Abisai Rollo menyampaikan bahwa Kampung Moso memiliki posisi strategis sebagai garda terdepan negara di wilayah timur Indonesia.

“Kampung Moso adalah wajah terdepan Indonesia. Karena itu, saya minta masyarakat di sini menjaga kampung ini dengan baik. Kita harus tunjukkan bahwa masyarakat perbatasan juga hidup rukun, bersih, dan cinta tanah air,”ujar Politisi Golkar ini.

ABR juga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Jayapura untuk meningkatkan perhatian terhadap pembangunan Kampung Moso, termasuk dalam hal infrastruktur dasar seperti jalan, listrik, air bersih, dan fasilitas pendidikan serta kesehatan.

Sementara itu kedatangan Wali Kota Jayapura di Kampung Moso disambut hangat oleh warga, yang turut menyampaikan aspirasi dan harapan agar pemerintah lebih aktif hadir di kampung-kampung perbatasan.

“Kami menyampaikan apresiasinya atas kehadiran langsung Wali Kota di Kampung Moso,”ucap Kepala Kampung Moso, Biliam W.Foa

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Pigai: Pendidikan HAM Papua Harus Berlandas Nilai Budaya

Pigai menjelaskan, Kementerian HAM memiliki berbagai program di bidang pendidikan, penyuluhan dan sosialisasi HAM yang…

4 hours ago

Bunuh Mantan Ipar Karena Curiga Pakai Guna-guna

Menurutnya, dari hasil visum yang dilakukan, korban meregang nyawa akibat luka benda tajam dari perut…

5 hours ago

BPBD Papua Keluarkan Peringatan Usai Dua Insiden Kecelakaan Laut

Plt Kepala BPBD Provinsi Papua, B. Wisnu Raditya mengatakan, dua peristiwa tersebut harus menjadi peringatan…

6 hours ago

Optimis Pertahankan Gelar

Ia mengaku SMA Asisi memberikan dukungan penuh kepada murid mereka untuk mengikuti berbagai iven seperti…

7 hours ago

Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal Saat Sidak ke Bea Cukai Karimun

Dalam sidak tersebut, Mentan Amran menegaskan praktik ini sebagai bentuk pengkhianatan terhadap petani dan kedaulatan…

11 hours ago

KPK Ngegas!

Budi mengungkapkan, Sudewo tengah menjalani pemeriksaan secara intensif oleh tim penindakan KPK. Pemeriksaan itu dilakukan…

12 hours ago