Categories: METROPOLIS

Marak Kasus Pelecehan, Psikolog Sebut Dampak Kemajuan Teknologi

  Ia mengaku kemajuan teknologi sangatlah penting untuk kita, namun secara tidak langsung kemajuan teknologi juga sangat membawa dampak buruk dalam kehidupan kita, salah satunya dapat merusak moralitas, nilai dan sebagainya.

  Karena itu orang tua harus mendampingi dan mengajarkan kepada anak-anak agar mereka tahu memilih mana yang baik dan mana yang tidak buruk. Tak hanya itu Yosefina mengatakan bahwa, kasus pelecehan seksual terhadap anak dibawah umur juga disebabkan karena terkadang adanya rasa kepercayaan korban terhadap pelaku. Sehingga apapun yang dilakukan pelaku terhadap korban merasa tidak apa-apa dan wajar.

   Hal itu korban  lakukan karena kurangnya penjelasan orang tua kepada anaknya terkait dengan kekerasan seksual dan lainnya. “Tidak ada penjelasan dari orang tua, karena sebenarnya harus mulai dari dalam rumah ketika anak-anak mulai bertumbuh dan berkembang. Orang tua harus menjadi role model bagi anak-anaknya,” terangnya.

  Selain itu, orang tua harus menanamkan nilai-nilai moral, etika, norma dan aturan-aturan yang seharusnya bisa dijaga oleh anak-anak agar ketika dia bergaul dengan teman-teman sekolah dan sebagainya bisa menolak apa bila ada kegiatan yang mengarah keperbuatan yang tidak baik dan benar.

   Pada umumnya kata Yosefina kasus kekerasan seksual yang terjadi pada anak disebabkan beberapa faktor, diantaranya kurangnya pemahaman orang tua untuk menjaga putra putrinya saat keluar rumah, serta keluarganya kurang utuh atau brokethome.

   Untuk itu kata Dosen psikolog, sebagai orang dewasa yang berada di lingkungan tempat anak tinggal, harus dapat memberikan perlindungan terhadap tindak kekerasan. Oleh karena itu, penting untuk menjalin komunikasi yang baik dengan anak, tidak hanya pada anggota keluarga, tetapi juga orang-orang sekitar.

Page: 1 2 3

Juna Cepos

Recent Posts

Banyak Pengguna Jadi Korban, Fokus Berantas Pengedar Sampai ke Para Bandar

Diresnarkoba Polda Papua, Kombes Pol Alfian, menegaskan komitmennya untuk meningkatkan upaya pemberantasan peredaran dan penyalahgunaan…

7 hours ago

Store Persipura Segera Hadir

“Mengenai Persipura Store, dalam waktu dekat mungkin sekitar satu bulan dari sekarang kami akan meluncurkan…

7 hours ago

Seorang Pria Ditemukan Meninggal di Jalan Poros Pomako

Kasi Humas Polres Mimika Iptu Hempy Ona membenarkan bahwa saat ditemukan, korban berada dalam posisi…

8 hours ago

Pemkab Jayapura Fokus Sukseskan FDS

Bupati Jayapura Yunus Wonda mengatakan, pelaksanaan Festival Danau Sentani yang merupakan agenda rutin daerah. Ia…

8 hours ago

Korupsi Dana BOS Jadi Kasus yang Menonjol

Kapolresta Jayapura Kota, Kombes Pol Fredrickus Maclarimboen, mengungkapkan bahwa PU diduga menggelapkan dana BOS sebesar…

9 hours ago

Polres Biak Numfor Bongkar Sindikat Curanmor

Sepanjang tahun 2025 hingga awal 2026 ini, Satreskrim Polres Biak Numfor mencatat telah menerima sebanyak…

9 hours ago