Categories: METROPOLIS

Tingkatkan Kompetensi, IDI Papua Gelar Muswil dan Simposium

dr. Nickanor K.R Wonatorey, Sp.U Pimpin IDI Wilayah Papua

JAYAPURA – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) terus berupaya meningkatkan kesehatan rakyat Indonesia untuk menuju masyarakat sehat dan sejahtera. Karena itu IDI wilayah Papua, pada Sabtu (10/1) kemarin, melaksanakan Musyawarah wilayah (Muswil) di Hotel Horison. Dalam kegiatan ini, IDI wilayah Papua juga mengadakan beberapa kegiatan sekaligus diantaranya, simposium dan pengabdian masyarakat dengan aksi donor darah.

Ketua Panitia Muswil IDI, dr Rizki Dumpatna, Spk, Pk, mengatakan bahwa dengan diadakannya simposium ini diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan dan pembaharuan ilmu bagi para teman sejawat dokter di wilayah Papua. Pelaksanaan simposium merupakan rangkaian resmi dari Muswil sekaligus bagian dari peringatan momentum besar dalam dunia kesehatan nasional, terutama di Papua.

Adapun tema dalam kegiatan musyawarah tersebut dikemas dalam ” Kegawatan Darurat Untuk Dokter Pelayanan Primer” dengan judul “Stabilkan-Prioritas-Rujuk” bagi para dokter pelayanan primer.

Tema ini, menurut dr Rizki, menggambarkan komitmen dokter-dokter di Papua untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan medis melalui pengembangan ilmu, teknologi, dan kolaborasi. “Kami melakukan kegiatan musyawarah wilayah, IDI wilayah Papua yang kami rangkaian dalam Simposium ilmiah, Jadi dalam kegiatan ini kami fokus kepada Dokter-dokter pelayanan primer,” kata dr Rizki, Sabtu (10/1)..

Peserta kegiatani ini diantaranya para dokter umum, dokter spesialis dan bidan di seluruh Provinsi Papua dan Daerah Otonom Baru (DOB), dengan total keseluruhan berdasarkan registrasi sebanyak 360 peserta dari target awal hanya 300 peserta.

Setidaknya ada 15 pemateri lintas profesi yang berpengalaman hadir dalam simposium tersebut. Mulai dari dokter spesialis penyakit dalam, spesialis anak, spesialis bedah, spesialis Obgyn(Obstetri dan Ginekologi) dan spesialis jantung.

“Harapan kami setelah mengikuti kegiatan ini, dokter layanan primer siap siaga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa simposium bukan sekadar agenda ilmiah, tetapi juga wadah pembelajaran kolektif untuk memperkuat kompetensi dokter di Papua agar tetap adaptif terhadap kemajuan dunia medis.

Di tempat yang sama Ketua IDI wilayah Papua Dr. dr. Donald W. Aronggear, Sp.B(K) mengatakan momentum Muswil 2026 menjadi simbol komitmen IDI Papua untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi masyarakat.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Persipura Ditunggu Laga Berat

Coach RD mengaku sangat sulit mengalahkan pasukan Laskar Antasari di depan Barito Mania. Musim ini,…

31 minutes ago

Gelombang Tinggi Lumpuhkan Pelayaran, KM Sinabung Nyaris Terhempas

Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Biak, melalui Seksi Keselamatan Berlayar, Penjagaan, dan Patroli (KBPP),…

1 hour ago

Kerap Jadi Tempat Judi, Satpol PP Tertibkan Bangunan di Jalan Prajurit

Kepala Bidang Trantib Umum Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Merauke Raimond Rumlus mengungkapkan, penertiban ini…

2 hours ago

Penyidik Periksa 13 Saksi dan 3 Ahli

Andre menjelaskan, setelah penetapan AI sebagai tersangka dalam kasus korupsi bantuan hibah Pemerintah Provinsi Papua…

2 hours ago

Tak Bisa Beli Pemain, PSBS Maksimalkan Potensial

PSBS memiliki waktu cukup lama untuk berbenah. Putaran kedua kembali bergulir pada 25 Januari. PSBS…

3 hours ago

Perjuangannya Berbuah Manis, Pemilik RM Serumpun Merasa Lega

‘’Beliau orang baik. Utang itu sekitar 2-3 tahun terakhir. Sementara utang-utang sebelumnya sudah dibayarkan. Saat…

3 hours ago