Categories: SENTANI

Waket III DPRK Jayapura Desak Penegak Hukum Periksa Mantan Pengurus Perusda

SENTANI – Wakil Ketua III DPR Kabupaten Jayapura, Nelson Yohosua Ondi, mendesak aparat penegak hukum untuk memeriksa para mantan pimpinan dan badan pengawas Perusahaan Daerah (Perusda) Baniyauw yang kini digantikan namanya menjadi Perusda Kasih Mempersatukan Perbedaan (KMP).

Desakan ini disampaikan karena adanya dugaan penyimpangan penggunaan penyertaan modal yang nilainya mencapai sekitar Rp11 miliar. Nelson mengungkapkan bahwa beberapa tahun lalu sudah terdapat laporan terkait dugaan penyalahgunaan tersebut.

“Dalam perjalanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kami telah mengecek kembali laporan itu dan mendapat informasi bahwa proses tindak lanjut masih berjalan,” jelasnya Kamis (27/11).

“Beberapa bulan lalu kita lihat ada beberapa bupati di luar Papua yang ditangkap karena persoalan penyertaan modal. Masa di Kabupaten Jayapura tidak bisa? Ini uang negara yang besar, Rp11 miliar,” ujarnya.

Ia meminta Bupati Jayapura untuk segera mengambil langkah, termasuk mengirimkan surat ke Kejaksaan dan Polda Papua agar memeriksa para mantan direktur, komisaris, serta badan pengawas Perusda Baniyauw.

Nelson menegaskan bahwa seluruh pihak yang pernah terlibat dalam struktur perusahaan daerah tersebut harus dimintai keterangan.

Menurutnya, persoalan ini penting diselesaikan agar operasional Perusda yang baru dapat berjalan tanpa terhambat oleh masalah hukum masa lalu.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

MRP Merasa “Ditinggalkan’

Nerlince menegaskan, hingga kini MRP tidak pernah mendapatkan data resmi mengenai jumlah maupun identitas investor…

4 hours ago

Pemkab Jayapura Fokus Dorong Pemekaran Wilayah Grime Nawa

Bupati Jayapura Yunus Wonda mengatakan, pemekaran Grime Nawa merupakan komitmen pemerintah daerah yang akan diperjuangkan…

5 hours ago

Anggap Protes MBG Hanya Karena Khawatir

Angka yang sejatinya bisa memperbaiki wajah pendidikan Indonesia ketimbang berkutat dengan program yang terkesan hanya…

5 hours ago

16 Adegan Diperagakan, Dalam Rekonstruksi Pembunuhan Ojol

Kegiatan tersebut dipimpin oleh penyidik Sat Reskrim Polres Jayapura dan disaksikan oleh Jaksa Penuntut Umum…

6 hours ago

Satu Markas OPM Berhasil Diduduki TNI

Dia menyebutkan jika patroli keamanan ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti ancaman bersenjata yang mengganggu stabilitas keamanan…

6 hours ago

Persipura Pecahkan Rekor Jumlah Penonton

Sebanyak 19.612 penonton hadir dalam laga yang berakhir dengan skor 1-1 itu. Jumlah ini mengungguli…

7 hours ago