Categories: SENTANI

BI Gelar Kegiatan GenBI di Rindam XVII/Cenderawasih

SENTANI – Bank Indonesia (BI) Papua menggelar kegiatan Leadership Practice Generasi Baru Indonesia (GenBI) Kota Jayapura di Rindam XVII/Cenderawasih.  Sebanyak 200 mahasiswa penerima beasiswa GenBI dari berbagai perguruan tinggi di Kota Jayapura mengikuti kegiatan tersebut. Mereka berasal dari Universitas Cenderawasih, IAIN Fattahul Muluk Papua, Universitas Sains dan Teknologi Jayapura, serta Universitas Yapis Papua.

Kegiatan dibuka dengan sambutan Danrindam XVII/Cenderawasih, Brigadir Jenderal TNI Endra Saputra Kusuma Z.R., S.E., M.Si., M.Han., dan Kepala Implementasi KEKDA BI Papua, Sasongko Agung Nugroho. Selanjutnya, para peserta menerima sejumlah materi dari berbagai narasumber.

Kepala Implementasi KEKDA BI Papua, Sasongko Agung Nugroho menjelaskan, Program Leadership Practice GenBI merupakan agenda rutin tahunan BI yang ditujukan untuk mengembangkan kapasitas generasi muda.

“Khususnya dalam keterampilan strategic thinking, kerja sama tim, serta membentuk karakter kepemimpinan. Melalui kegiatan ini, kami berharap mahasiswa GenBI mampu mempersiapkan diri sebagai calon pemimpin masa depan di berbagai bidang,”katanya Sabtu (22/11).

Materi pertama disampaikan oleh PT Bursa Efek Indonesia Wilayah Papua dengan tema edukasi investasi. Kemudian, Jeni Karay, public speaker sekaligus influencer generasi muda Papua, membawakan materi bertajuk “Bagaimana Memandang, Mencintai, dan Membangun Papua”. Materi kepemimpinan juga diberikan oleh Danbelneg Rindam XVII/Cenderawasih.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

Pigai: Pendidikan HAM Papua Harus Berlandas Nilai Budaya

Pigai menjelaskan, Kementerian HAM memiliki berbagai program di bidang pendidikan, penyuluhan dan sosialisasi HAM yang…

3 hours ago

Bunuh Mantan Ipar Karena Curiga Pakai Guna-guna

Menurutnya, dari hasil visum yang dilakukan, korban meregang nyawa akibat luka benda tajam dari perut…

4 hours ago

BPBD Papua Keluarkan Peringatan Usai Dua Insiden Kecelakaan Laut

Plt Kepala BPBD Provinsi Papua, B. Wisnu Raditya mengatakan, dua peristiwa tersebut harus menjadi peringatan…

5 hours ago

Optimis Pertahankan Gelar

Ia mengaku SMA Asisi memberikan dukungan penuh kepada murid mereka untuk mengikuti berbagai iven seperti…

6 hours ago

Bongkar 1.000 Ton Beras Ilegal Saat Sidak ke Bea Cukai Karimun

Dalam sidak tersebut, Mentan Amran menegaskan praktik ini sebagai bentuk pengkhianatan terhadap petani dan kedaulatan…

10 hours ago

KPK Ngegas!

Budi mengungkapkan, Sudewo tengah menjalani pemeriksaan secara intensif oleh tim penindakan KPK. Pemeriksaan itu dilakukan…

11 hours ago