

Salah satu peserta lomba gerak jalan dari tingkat SMA di Lapangan Apel Gunung Merah Sentani, Kamis (14/8) (foto:priyadi/cepos)
SENTANI– Lomba gerak jalan yang digelar Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Pendidikan, Kamis (14/8), diikuti 2.018 peserta. Peserta berasal 48 regu SD, 28 regu SMP, dan 28 regu SMA dengan masing-masing regu beranggotakan 17 orang.
Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Kabupaten Jayapura. Wakil Bupati Jayapura, Haris Richard Yocku, yang membuka lomba tersebut, memberikan pesan penting kepada para peserta.
“Gedung, jalan, dan jembatan bukanlah masa depan. Anak-anak kitalah masa depan. Oleh karena itu, kita harus menjaga, membina, dan mendidik mereka. Lewat kegiatan ini, kita dukung penuh semangat mereka,” ujarnya.
Wabup juga menyampaikan apresiasi kepada para guru yang telah membimbing dan melatih siswa untuk berpartisipasi. Ia mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan selama lomba, menjauhi narkoba, minuman keras, dan pergaulan negatif, serta memanfaatkan teknologi secara bijak.
Page: 1 2
Kejadian pertama kali diketahui oleh penjaga stadion, Thomas Kurunimanop, saat melakukan pengecekan sekira pukul 05.00…
Kata Kapolres, penangkapan itu dilakukan pada tanggal 6 Januari 2026. Tiga orang diantaranya ditangkap sebagai…
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menyampaikan, hingga akhir tahun ini jumlah penerima manfaat…
Menurut Asep, imbauan itu disampaikan sebagai bentuk pengawasan sekaligus aksi nyata KPK dalam menjaga kedaulatan…
"Kami bersyukur bahwa program restorasi pesawat CN235-100M A-2305 yang telah berhasil diselesaikan dan kini siap…
Masyarakat dengan cepat menyebarkan informasi melalui akunnya masing-masing untuk memobilisasi dan menarik dukungan publik dalam…