

Pelajar yang bersekolah di SMP-SMA Advent Doyo Baru Sentani .(foto:Priyadi/Cepos)
SENTANI – Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura mengimbau kepada setiap sekolah di Kabupaten Jayapura untuk memperhatikan zonasi pada saat penerimaan siswa baru.
Menurut Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura, Amelia Ondikeleuw, zonasi dapat membagi pemerataan siswa pada setiap sekolah. Pasalnya saat ini masih ada sekolah-sekolah di Kabupaten Jayapura khususnya di Sentani yang jumlah siswanya lebih sedikit.
Dan ada juga sekolah -sekolah yang jumlah siswanya melebih kapasitas yang ditentukan . Karenanya sangat penting adanya pembagian siswa berdasarkan zonasi.
“Zonasi ini untuk mengantisipasi terjadinya penumpukan siswa pada satu sekolah, sehingga pendaftaran atau penerimaan siswa baru berdasarkan lokasi tempat tinggal,” katanya kepada Cenderawasih Pos, pekan kemarin.
Diakuinya, memang ada berapa sekolah yang menjadi sekolah favorit, sehingga anak-anak sering lebih dominan mendaftar pada sekolah favorit tersebut.
“Namun dengan pembagian berdasarkan zonasi, pastinya setiap siswa akan diterima pada sekolah-sekolah sesuai dengan zonasi tempat tinggal masing-masing,” terangnya.
Page: 1 2
Coach RD mengaku sangat sulit mengalahkan pasukan Laskar Antasari di depan Barito Mania. Musim ini,…
Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Biak, melalui Seksi Keselamatan Berlayar, Penjagaan, dan Patroli (KBPP),…
Kepala Bidang Trantib Umum Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Merauke Raimond Rumlus mengungkapkan, penertiban ini…
Andre menjelaskan, setelah penetapan AI sebagai tersangka dalam kasus korupsi bantuan hibah Pemerintah Provinsi Papua…
PSBS memiliki waktu cukup lama untuk berbenah. Putaran kedua kembali bergulir pada 25 Januari. PSBS…
‘’Beliau orang baik. Utang itu sekitar 2-3 tahun terakhir. Sementara utang-utang sebelumnya sudah dibayarkan. Saat…