

Jalan di batas kota Jayapura dan Sentani Kabupaten Jayapura masih terlihat sepi, di sana juga ada personil Polres Jayapura melakukan penjagaan di Selasa, (2/9) (foto:priyadi/cepos)
SENTANI– Demi terciptanya suasana damai, aman, dan tenteram di Kabupaten Jayapura, Pemerintah Kabupaten Jayapura menggelar Rapat Koordinasi bersama para pemangku kepentingan (stakeholder) untuk membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Rapat yang dipimpin oleh Bupati Jayapura, Yunus Wonda., digelar di Hotel Suni Sentani, Selasa (2/9), kemarin.
Dalam arahannya, Bupati Yunus menegaskan bahwa Kabupaten Jayapura adalah pintu masuk Papua sekaligus barometer keamanan di wilayah ini. “Kalau Kabupaten Jayapura aman, maka daerah lain di Papua juga aman. Karena itu, saya minta Kamtibmas harus terus terjaga,” tegasnya.
Ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi isu suku, agama, ras, dan antar golongan (SARA), serta tidak terpengaruh oleh aksi-aksi demo anarkis yang terjadi di luar Papua. “Jangan bawa hal-hal buruk dari luar ke Papua. Mari kita jaga keamanan bersama, jangan sebarkan hoaks, dan tetap kedepankan persaudaraan,” tambahnya.
Bupati juga meminta dukungan dari berbagai elemen tokoh adat, agama, pemuda, hingga paguyuban untuk terus memberi imbauan yang menyejukkan masyarakat. Ia menekankan pentingnya menyaring informasi sebelum menyebarkannya di media sosial agar tidak menimbulkan keresahan.
Page: 1 2
Pencarian yang dimulai pukul 06.00 WIT tersebut sempat terhambat oleh cuaca buruk, sehingga kapal KN.SAR…
Bupati Jayawijaya Atenius Murib, SH, MH menyatakan bantuan tersebut merupakan alokasi tahun 2025 untuk bulan…
Setelah seluruh pasukan Batalyon TP 860/NSK digeser ke Waropen, sudah dua minggu ini aktivitas di…
Kapolres Jayawijaya Melalui Kanit Pidana Umum (Pidum) Sat Reskrim Polres Jayawijaya Ipda Muhammad Torib Basori,…
Sehubungan dengan kondisi tersebut, Demarce meminta warga untuk lebih proaktif memeriksa kondisi lingkungan tempat tinggal.…
Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga melalui Kapolsek KPL Merauke, Iptu Muhammad Adam Srifaldy, SH, membenarkan…