Categories: SENTANI

Kelompok Tani Kaptar Dapat Pelatihan Produksi Minyak Kayu Putih

SENTANI – Pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup menggelar pelatihan pengolahan minyak kayu putih di Kampung Doyo Lama, Distrik Waibu, Kabupaten Jayapura, Jumat (28/11).

Kegiatan ini melibatkan Kelompok Tani Kaptar Doyo Lama, yang turut mempraktikkan langsung proses produksi minyak kayu putih.

Dalam kesempatan tersebut, Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Provinsi Papua juga menyerahkan satu unit rumah produksi kepada kelompok tani sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan usaha masyarakat.

Ketua Kelompok Tani Kaptar Doyo Lama, Efendi Tirake, mengatakan produksi minyak kayu putih di wilayah Doyo Baru baru mulai dilakukan pada tahun 2025. Selama ini, masyarakat mengolah kayu putih secara mandiri tanpa pendampingan teknis.

“Melihat potensi pohon kayu putih yang cukup melimpah, kami berharap anak-anak muda di sini bisa memanfaatkan peluang ini sebagai lapangan pekerjaan,” ujarnya, Jumat (28/11).

Ia mengakui, jika produksi minyak kayu putih berkembang dengan baik, maka peluang kerja bagi masyarakat juga semakin terbuka.

Sementara itu, Kabid Pembinaan Usaha Kehutanan, Aronta Sembiring S.Hut, menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan kelanjutan dari program tahun 2024. Tahun ini, pemerintah tidak hanya memberikan sosialisasi, tetapi juga melengkapi kelompok tani dengan bantuan rumah produksi.

“Untuk bantuan alat suling dan rumah produksi totalnya sebesar Rp165 juta. Diharapkan fasilitas ini dapat meningkatkan hasil produksi minyak kayu putih dari Kampung Doyo Baru dan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat,” jelasnya.

Narasumber pelatihan, Dr. Aries Toteles Ap, SH, S.Hut, M.Si, yang juga merupakan pengolah minyak kayu putih di Biak, menyampaikan bahwa banyak masyarakat di Biak yang mampu hidup dari produksi minyak kayu putih. Ia berharap hal yang sama dapat terjadi di Kampung Doyo Lama.

Page: 1 2

Juna Cepos

Recent Posts

KM. Bintang Laut Tenggelam di Laut Arafura, Satu Tewas, Enam Hilang

Sebanyak 13 anak buah kapal ditemukan di laut dan selamatkan oleh kapal nelayan yang melintas…

9 hours ago

Tiga Anggota TPNPB-OPM Kembali ke Pangkuan NKRI

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

10 hours ago

Tuntut Ganti Rugi, TK Negeri Pembina Merauke Dipalang Pemilik Hak Ulayat

Lusia Leftumun mengungkapkan, pemalangan ini merupakan yang kedua kalinya. Di tahun 2025 saat sekolah mau…

11 hours ago

Dewan Adat Papua Wilayah Hubula Imbau Jaga Kedamaian Bersama

Ketua Dewan Adat Wilayah Hubula Enggelbert Sorabut menyebutkan jika wilayah Adat Daerah Hubula atau Hubulama…

13 hours ago

Temui Puluhan Pencaker: “Saya Datang untuk Memperbaiki, Bukan Menyalahkan”

Massa yang terdiri dari ibu-ibu, bapak-bapak, hingga pemuda tersebut datang menuntut keadilan. Beberapa menuntut kejelasan…

14 hours ago

Menuju Smart City, Diskominfo Kab. Jayawijaya Mulai Bentuk Command Center

Plt Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayawijaya Imanuel Herman Medlama.S.STP menyatakan untuk mendukung Jayawijaya sebagai Smart…

15 hours ago