Categories: PEGUNUNGAN

PLN dan Pemkab Mimika Tingkatkan Kolaborasi Maksimalkan Layanan Kelistrikan

MIMIKA  – PT PLN (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kelistrikan salah satunya melalui penguatan kolaborasi bersama pemerintah daerah Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

Selain memastikan keandalan dan ketersediaan pasokan listrik, pembahasan silaturahmi yang terjadi antara Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Timika dengan Bupati Mimika tersebut juga membahas mengenai upaya percepatan pembangunan infrastruktur kelistrikan di wilayah Kabupaten Mimika.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Mimika, Johannes Rettob mengapresiasi kinerja PLN dalam menghadirkan listrik hingga ke daerah-daerah pelosok. Dengan sinergi yang erat, Johannes berharap PLN dan Pemda dapat bergandeng tangan bersama-sama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Pentingnya komunikasi rutin dan penyampaian informasi terkini terkait kelistrikan kepada Pemerintah Daerah sangat  dibutuhkan agar dapat saling mendukung program satu sama lain. Semoga hal ini bisa menjadi awal kolaborasi yang erat sehingga bisa membantu masyarakat Mimika lebih sejahtera dan berdaya melalui layanan PLN yang andal dan merata,” ujar Johannes.

Disisi lain Manager PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Timika, Parmonangan Andreas Sitorus menyampaikan selain menjaga keandalan, PLN akan terus memperkuat jaringan dan infrastruktur kelistrikan di tengah kebutuhan listrik masyarakat Kabupaten Mimika yang kian hari selalu mengalami peningkatan. Beberapa hambatan terkait akses dan akomodasi yang sering menjadi kendala, tidak memadamkan semangat insan PLN untuk terus memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh masyarakat.

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Dibacok Bertibu-tubi, Seorang Pedagang Meregang Nyawa

Berdasarkan rilis diterima media ini dari Humas Polres Mappi, Kapolres Mappi Kompol Suparmin, melalui Kasat…

5 hours ago

Dua Menteri Dituding Ikut Merusak Papua

Bentuk protes tersebut dilakukan di Lingkaran Abepura sambil membawa poster beragam tulisan, di antaranya: Salibkan…

6 hours ago

Mahasiswa Kecewa, Menteri HAM Dianggap Melanggar HAM

Seharusnya menurut mereka, kehadiran Menteri HAM di Papua menjadi momentum untuk bertemu langsung dengan mahasiswa,…

7 hours ago

Pembayaran Denda Adat Belum Temukan Titik Temu Dua Kelompok Warga Memanas

Penyelesaian kasus tersebut sebelumnya telah di mediasi oleh polres Jayawijaya, namun tak mendapatkan titik temu…

10 hours ago

Tetapkan PBB P2 Bandara Rp 11,1 Miliar, Angkasa Pura Ajukan Keringanan

Penetapan tersebut merupakan hasil pembahasan antara Bapenda dan Bupati Jayapura, yang sebelumnya telah disepakati dan…

12 hours ago

Ditemukan Sejumlah Siswa Belum Lancar Membaca

Sekolah rakyat terintegrasi 77 Merauke yang menempati sebagian dari gedung SMKN 2 Merauke di Jalan…

12 hours ago