Categories: PEGUNUNGAN

Pemkab Tolikara Dorong Pekerjaan Konstruksi Utamakan Pakai Material Lokal

KARUBAGA-Pemerintah Kabupaten Tolikara mendorong semua pelaku usaha konstruksi menggunakan material lokal yang ada di Tolikara dalam melakukan pembangunan atau pekerjaan infrastruktur.

Hal itu dikatakan Wakil Bupati Tolikara, Yotam Wonda, SH.,M.Si saat melakukan kunjungan ke lokasi usaha milik PT Kembu Mandiri, di sela-sela menghadiri acara penamatan siswa/i Sekolah Alkitab Maranatha GIDI Mamit, Rabu 11 Juni 2025.

“Kami berharap ke depan Pemerintah Daerah dapat menjalin kerja sama strategis agar seluruh pengusaha atau pelaksana proyek di wilayah Tolikara wajib menggunakan material dari industri lokal demi meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal dan memajukan sektor industri berbasis sumber daya daerah,” kata Wakil Bupati Yotam Wonda.

PT Kembu Mandiri memproduksi berbagai jenis galian Golongan C, antara lain, pasir, batu ciping, paving block dan batu bata (batu tela). Kapasitas produksi harian mencapai 500–1000 buah dengan  kualitas yang sangat memuaskan.

Lebih membanggakan lagi, perusahaan industri ini  mempekerjakan 100 orang karyawan, yang seluruhnya adalah 100% putra daerah, mulai dari kepala operator hingga tenaga kerja di berbagai lini produksi. Suatu prestasi luar biasa dalam mendorong kemandirian ekonomi lokal.

“Mari kita dukung karya nyata anak-anak muda Tolikara yang membangun daerah dari kampung untuk masa depan yang lebih mandiri dan sejahtera,” pesan Wakil Bupati Yotam Wonda

Page: 1 2

Juna Cepos

Share
Published by
Juna Cepos

Recent Posts

Tan Wie Long: Ini Penghargaan Sekaligus Tanggungjawab

Ia tak menampik bahwa Indonesia masih menghadapi sejumlah persoalan terkait pelanggaran HAM yang belum sepenuhnya…

13 hours ago

Menteri Natalius Jangan Terlalu Bangga

Indonesia menjadi Presiden Dewan HAM adalah sebuah hal yang lumrah. Dimana lima region lainnya dibelahan…

14 hours ago

Evan Soumilena Dukung Turnamen Sepak Bola Antar Satker Polda Papua

Evan Soumilena dikenal sebagai pemain Tim Nasional Futsal Indonesia yang aktif membela Indonesia di berbagai…

18 hours ago

Polres Tolikara Perkuat Kamtibmas Lewat Patroli Pagi

Kegiatan patroli menyasar sejumlah titik pusat aktivitas masyarakat, seperti pertokoan, kios pedagang, serta ruas jalan…

19 hours ago

Sat Binmas Polres Mamberamo Tengah Sambangi Tokoh Pemuda Kobakma

Dalam pertemuan tersebut, Iptu Wilhelma Kurut menyampaikan keprihatinan atas maraknya penyakit masyarakat di kalangan pemuda,…

20 hours ago

Sertifikat Juara Lomba Bidang Seni Bisa Jadi Nilai Tambah Saat SPMB

Tujuan dari ketentuan ini adalah untuk menciptakan mekanisme seleksi yang lebih objektif, terstandar, dan adil,…

21 hours ago